Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Siswa SMA di Meulaboh Kritis Usai Dihajar, Diduga Pelaku Oknum TNI

Tak hanya itu, sebanyak 20 pria yang berambut cepak tersebut menginjak-injak tubuh anaknya secara beramai-ramai hingga kritis

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Siswa SMA di Meulaboh Kritis Usai Dihajar, Diduga Pelaku Oknum TNI
ilustrasi 

Laporan Wartawan Serambi Indonesia Dedi Iskandar 

TRIBUNNEWS.COM, ACEH - Ilham Vijayadi (16) seorang siswa SMAN 5 Meulaboh, Minggu (7/5/2017) subuh terpaksa dilarikan ke IGD RSUD Cut Nyak Dhien Meulaboh dalam kondisi babak belur.

Berdasarkan keterangan yang diperoleh Serambinews.com dari Ferdi, ayah kandung korban, mengatakan kasus pengeroyokan yang diduga kuat dilakukan oleh sekitar 20 orang pria yang diduga oknum TNI tersebut, berawal dari kecelakaan lalulintas antara korban dan oknum TNI saat sedang berada di ruas Jalan Sultan Iskandar Muda, Meulaboh.

"Setelah kejadian (kecelakaan) sekelompok oknum TNI langsung menghajar anak saya secara membabi buta dan membenturkan kepala anak saya di aspal," katanya.

Tak hanya itu, pria yang berambut cepak tersebut menginjak-injak tubuh anaknya secara beramai-ramai hingga kritis.

"Saya berharap kasus ini diusut tuntas oleh institusi TNI, sehingga memberikan keadilan bagi saya dan keluarga," pinta Ferdi.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas