Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Diduga Bermain Korek Api, Dua Balita di Biak Barat Tewas Terbakar

Personil Polsek Biak Barat melakukan olah TKP dan membantu evakuasi korban dari TKP hingga ke RSUD untuk dilakukan visum

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Diduga Bermain Korek Api, Dua Balita di Biak Barat Tewas Terbakar
Tribranews
Diduga akibat bermain korek api di temppat tidur, dua balita di Biak Barat tewas berbakar, Minggu (28/5/2017) sore 

TRIBUNNEWS.COM, PAPUA – Dua orang anak perempuan bersaudara masing-masing FR (4) dan PR (2) terbakar hingga meninggal dunia saat sedang bermain korek api di tempat tidur didalam rumahnya, Minggu (28/05/2017).

Dilansir Tribunnews dari Tribratanews.com, portal miliki Polri, peritiwa kebakaran yang terjadi di Kampung Mamoribo Distrik Biak Barat,  sekitar pukul 18.30 WIT.

Kapolsek Biak Barat Ipda Halim melalui Kanit Binmas Bripka Soleman Boseren saat dikonfirmasi menjelaskan, bahwa kedua anak tersebut bermain korek api di saat sedang ditinggal oleh orangtuanya, sehingga saat terjadi kebakaran tidak ada yang sempat melakukan pertolongan dengan cepat.

“Akhirnya kedua anak tersebut ikut terbakar bersama tempat tidur. Salah satu dari korban masih sempat dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Biak, namun tidak sempat tertolong dan meninggal dunia di RSUD Biak,” kata Bripka Boseren.

Personil Polsek Biak Barat melakukan olah TKP dan membantu evakuasi korban dari TKP hingga ke RSUD untuk dilakukan visum.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas