Gazebo di Pantai Lakban Hilang Dicuri
Tempat yang biasa dijadikan pengunjung untuk santai dan makan ini hanya tersisa lantai beton saja.
Editor: Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, MANADO - Suasana memasuki lokasi Pantai Lakban, Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) terlihat berbeda, Rabu (30/08).
Pasalnya, gazebo yang menghiasi jalan masuk pantai lakban tak ada.
Tempat yang biasa dijadikan pengunjung untuk santai dan makan ini hanya tersisa lantai beton saja.
Menurut Harman warga sekitar, Gazebo tersebut dibongkar oleh pihak Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud).
"Saya lihat dari Dinas yang bongkar. Itu gazebo yang berada di pinggir jalan," katanya.
Kepala Disparbud mengatakan, bahwa gazebo tersebut sengaja di bongkar karena sudah tua.
"Kayunya sudah busuk, kami takut membahayakan pengunjung. Kalau jatuh nanti kami yang disalahkan," ujarnya.
Untuk barang bekas bangunan yang dibongkar, ia mengaku sudah diambil beberapa orang.
"Kayu dan seng sudah rusak ada yang minta saya berikan saja," ujarnya
Untuk gazebo yang berada di puncak harapan ia mengaku dicuri.
"Kalau yang di atas itu dicuri. Tidak ada yang tahu siapa pelakunya. Soalnya gazebo itu jauh dari jangkauan petugas sehingga tak diketahui siapa yang bongkar," akunya.
Terkait biaya gazebo yang hilang ia mengaku belum tahu.
"Sebab itu yang bangun PT Newmont dulu," jelasnya.
Dia mengatakan tahun depan akan ada pergantian gazebo baru.
"Kita sudah ajukan ke kementrian untuk pengadaan gazebo baru di pantai lakban. Jadi bukan dibongkar dan dibiarkan, tapi akan kita ganti baru tahun depan," tandasnya. (val)