Perwakilan Petani se-Jawa Timur Demo BPN Jatim
Puluhan perwakilan petani se-Jawa Timur (Jatim) menggeruduk kantor wilayah (Kanwil) Badan Pertanahan Nasional (BPN) Jatim di Jl Imjoko Surabaya.
Penulis: Fatkul Alamy
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Puluhan perwakilan petani se-Jawa Timur (Jatim) menggeruduk kantor wilayah (Kanwil) Badan Pertanahan Nasional (BPN) Jatim di Jl Imjoko Surabaya, Senin (25/9/2017).
Puluhan perwakilan tani se-Jatim ini menamakan diri Gerakan Rakyat Untuk Daulat Agraria (GARUDA).
Mereka awalnya berkumpul di depan SPBU Jl A Yani, lalu long march ke Kanwil BPN Jatim di Jl Imjoko Surabaya.
Massa aksi juga diantar aktivis Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Jatim.
Baca: Pemilik Nikahsirri.com Terinspirasi Lelang Perawan di Rumania yang Laku Rp 33 M
Satu mobil FSPMI yang bisa ikut dalam aksi, juga ikut ambil bagian.
"Ini Hari Tani, tapi nasib petani di Indonesia banyak yang sengsara. Reformasi agraria yang dijanjikan pemerintah, sampai saat ini belum dirasakan bagi petani dan rakyat Indonesia," kata salah satu peserta aksi dalam orasinya di atas mobil FSPMI, Senin (25/9/2017).
Saat ini aksi masih berjalan. Perwakilan aksi terus menyuarakan aspirasinya dari atas mobil FSPMI. (fat)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.