Longsor Tutup Jalur Kereta Api di Malangbong, PT KAI Sibuk Membersihkannya
Pembersihan longsor juga dilakukan di Cidahu dan Ciherang menggunakan alat berat yang didatangkan dari jalur Stasiun Bumiwaluya.
Editor: Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM - PT Kereta Api Indonesia (KAI) terus melakukan pembersihan material longsoran menggunakan alat berat agar kereta api secepatnya dapat melintas.
Sebelumnya, tanah longsor telah menutup jalur kereta api di Malangbong, Garut, Jawa Barat.
Pembersihan longsor juga dilakukan di Cidahu dan Ciherang menggunakan alat berat yang didatangkan dari jalur Stasiun Bumiwaluya.
Selain dibersihkan, petugas juga emasang kabel block atau kabel untuk komunikasi antar-stasiun. Kabel - kabel ini ikut terputus tertimpa longsor.(*)
Berita Rekomendasi