Aksi Nenek Rohaya dan Suami Brondongnya Saat Syuting Video Klip
Sejoli tersebut syuting video klip lagu yang terinspirasi dari kisah cinta mereka.
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Sriwijaya Post, Rahmad Zilhakim
TRIBUNNEWS.COM - Ronie Sanduri, pemuda asal Palembang, menciptakan lagu yang terinspirasi kisah cinta Selamet dan Nenek Rohaya, pasangan fenomenal itu. Judulnya, "Selamet Rohaya".
Butuh satu bulan, kata Ronie, untuk merampungkan lagu tersebut. Mulai dari lirik hingga aransemen.
Dalam proses kreatifnya, Ronie datang ke kediaman Selamat dan Rohaya di Baturaja.
"Mereka itu saya lihat mesra sekali. Rohaya yang terlihat sedikit lebih agresif dalam segi kemesraan. Kalau dalam segi perhatian Slamet yang lebih perhatian," terang Ronie.
Bayangkan, lanjut Ronie, Selamat memanggil Rohaya dengan sebutan bunda.
Video klip lagu juga sudah rampung. Lokasi syuting berlangsung di kediaman pasangan yang usianya terpaut puluhan tahun itu. Termasuk di kebun jagung di belakang rumah mereka.
Namun, video klip lagu "Selamet Rohaya" ini masih belum selesai. Sebab, masih ada jadwal syuting di Palembang.
"Rencana syutingnya sekitar awal Desember 2017 di sekitaran kolam renang atau di kamar. Masih diperbincangkan dengan tim yang lain," ucapnya.
Penasaran bagaimana Selamet dan Rohaya berakting, Simak cuplikan dibalik layar pembuatan video clip "Slamet & Rohaya" :
(*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.