Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dini Hari Tadi Puluhan Rumah di Mangkang Kulon Terendam Banjir

Sebanyak 20 unit rumah warga Panggung RT 1 RW 1 Mangkang Kulon, Kota Semarang terendam banjir, Jumat (1/12/2017) sekitar pukul 03.00 WIB.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Dini Hari Tadi Puluhan Rumah di Mangkang Kulon Terendam Banjir
Tribun Jateng/Daniel Ari Purnomo
Personel Polsek Tugu memantau banjir di wilayah Panggung RT 1 RW 1 Mangkang Kulon, Kota Semarang terendam air, Jumat (1/12/2017). TRIBUN JATENG/DANIEL ARI PURNOMO 

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Daniel Ari Purnomo

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Sebanyak 20 unit rumah warga Panggung RT 1 RW 1 Mangkang Kulon, Kota Semarang terendam banjir, Jumat (1/12/2017) sekitar pukul 03.00 WIB.

Tinggi genangan air kira-kira 50 centimeter.

"Penyebabnya luapan Sungai Plumbon. Air menjebol talut sungai," kata Kapolsek Tugu, Kompol Davis.

Panjang talut yang jebol sekitar 30 meter.

Banjir di Mangkang Kulon_1
Sebanyak 20 unit rumah warga Panggung RT 1 RW 1 Mangkang Kulon, Kota Semarang terendam banjir, Jumat (1/12/2017) sekitar pukul 03.00 WIB. TRIBUNJATENG/DANIEL ARI PURNOMO

Tak ada korban jiwa dalam kejadian itu.

Baca: Novanto Kembalikan Arloji dari Andi Narogong Seharga Rp 1,3 M Setelah Ribut-ribut Proyek e-KTP

Berita Rekomendasi

Genangan air menyurut sekitar pukul 05.00 WIB.

Warga setempat berupaya membersihkan lumpur di rumah masing-masing.

Banjir di Mangkang Kulon_2
Banjir di Panggung RT 1 RW 1 Mangkang Kulon, Kota Semarang terendam air, Jumat (1/12/2017). TRIBUN JATENG/DANIEL ARI PURNOMO

"Personel sudah di lokasi banjir. Kami akan berkoordinasi dengan Sabhara Polrestabes, Polsek, Koramil, Tagana, dan Linmas melaksanakan kerja bakti memperbaiki talut yang rusak," ucap Davis.

Pelaksanaan giat kerja bakti rencananya pukul 08.00 WIB.

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas