Rumah Terbakar, Wenny Hanya BIsa Selamatkan Ijazah
Padahal dia bisa mengevakuasi sejumlah harta bendanya. Namun kondisi lantai yang licin menyulitkannya.
Editor: Hendra Gunawan
Laporan Wartawan Tribun Manado Jean Kalengkongan
TRIBUNNEWS.COM, AIRMADIDI - Wenny Tumatar (36) warga Watudambo Dua, Minahasa Utara (Minut) hanya mampu menyelamatkan ijazah saat kebakaran rumahnya pada Minggu (3/12/17) sekitar pukul 2 Siang
Menurut Wenny mengatakan saat kejadian dia dan istrinya sedang tertidur di kamar belakang.
Baca: Dua Pelajar Mesum di Kamar Mandi Sekolah
"Kebakaran terjadi tiba-tiba, saya berusaha menyelamatkan keluarga keluar dari rumah, setelah keluarga selamat, saya hanya dapat mengambil ijasah," jelasnya, pada Senin (4/12/2017)
"Sebenarnya saya masih bisa menyelamatkan beberapa barang dari rumah, hanya saja lantai rumah sudah sangat licin karena tersiram air," katanya.
Padahal dia bisa mengevakuasi sejumlah harta bendanya. Namun kondisi lantai yang licin menyulitkannya.
"Yang terpenting sekarang saya bersyukur keluarga bisa selamat dari kejadian ini walaupun istri saya sempat terluka kepalanya karena terbentur dinding," katanya.
Dirinya telah mendapat bantuan dari keluarga berupa pakaian dan tempat tinggal sementara.
"Kami tidak banyak mengharapkan bantuan dari pemerintah, tetapi kalau ada kami akan sangat berterima kasih," katanya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.