Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Amuk Massa di Tempilang, Polisi Amankan Satu Orang

Saat ini pihak kepolisian masih terus mengembangkan dan mengejar rekan tersangka yang diduga ikut terlibat.

Penulis: Deddy Marjaya
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Amuk Massa di Tempilang, Polisi Amankan Satu Orang
Pembakaran sejumlah tambang ilegal oleh warga Tempilang, Bangka 

Laporan Wartawan Bangka Pos Deddy Marjaya

TRIBUNNEWS.COM, BANGKA--Kabid Humas Polda Kepulauan Bangka Belitung AKBP Abdul Mun'im Senin (11/12/2017) mengaku pihak kepolisian telah mengamankan 1 orang tersangka kasus penganiayaan di Tempilang Kabupaten Bangka Barat.

Saat ini pihak kepolisian masih terus mengembangkan dan mengejar rekan tersangka yang diduga ikut terlibat.

"Sudah satu orang kita amankan dan diperiksa selain itu kita juga masih mengejar beberapa orang lainnya yang diduga ikut terlibat kasus tersebut," kata AKBP Abdul Mun'im

Seperti diketahui seorang pemuda warga Air Lintang Kecamatan Tempilang Kabupaten Bangka Barat dikabarkan tewas yang diduga dilakukan oleh warga pendatang yang bekerja di tambang TI apung.

Hal ini memicu amarah warga dan melakukan pembakaran terhadap camp-camp pekerja TI apung dikawasan Air Lintang dan Pantai Pasir Kuning tadi malam.

Bahkan sejumlah speedboat dan alat tambang TI apung dan rajuk diinformasikan juga dibakar.

Berita Rekomendasi

Namun kondisi perlahan mulai kondusif setelah tim gabungan dari Polda Kepulauian Bangka Belitung dan Polres Bangka Barat diterjunkan mengamankan lokasi.

"Masyarakat kami harapkan tenang pelaku sudah kita amankan jangan malah menambah masalah," kata AKBP Abdul Mun'im

Sumber: Bangka Pos
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas