Petugas Brimob Bersenjata Gas Air Mata Menerobos Masuk LP Lambaro yang Rusuh
Sejumlah personel Brimob dengan senjata gas air mata menerobos masuk ke dalam LP Lambaro, Rabu (4/1/2018) pukul 12.30 WIB.
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Serambi Indonesia, Muhammad Nasir
TRIBUNNEWS.COM, BANDA ACEH - Sejumlah personel Brimob dengan senjata gas air mata menerobos masuk ke dalam LP Lambaro, Rabu (4/1/2018) pukul 12.30 WIB.
Mereka berusaha meredakan para narapidana yang terus mengamuk di dalam lapas.
Pantauan Serambi di lokasi, terdengar banyak suara kegaduhan dari dalam lapas.
Ratusan napi mengamuk dan membakar beberapa bagian ruang LP, merusak gedung, membakar, hingga melempari batu.
Aparat keamanan yang berada di luar, harus menggunakan helm atau pelindung kepala guna menghindari batu yang terus dilempar dari dalam LP.
Baca: LP Lambaro Aceh Rusuh, Api Membakar Sejumlah Bangunan
Kerusuhan di LP Lambaro, Ingin Jaya, Aceh Besar terjadi sejak Kamis (4/1/2018) pukul 11.00 WIB.
Pantauan Serambi api sudah membakar sejumlah bangunan bagian depan LP.
Meskipun posisi para narapidana yang mengamuk terkunci di dalam LP, namun narapidana tampaknya sudah menguasai beberapa bagian kantor sipir LP.
Baca: Cerita Petugas Lapas Nusakambangan Diganggu Noni Belanda hingga Bertemu Penampakan
Mereka menghancurkan kaca dan mobiler kantor hingga membakarnya.
Petugas pemadam kebakaran juga sedang berupaya memadamkan api yang terus merembes ke bagian bagunan lainnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.