Mundur Sebagai Calon Wakil Gubernur Jatim, Anas dan Istri Temui Warga Banyuwangi di Pasar
Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas akhirnya muncul di publik setelah menyatakan mundur dari pencalonan Wakil Gubernur Jawa Timur.
Editor: Adi Suhendi
TRIBUNNEWS.COM, BANYUWANGI - Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas akhirnya muncul di publik setelah menyatakan mundur dari pencalonan Wakil Gubernur Jawa Timur.
Setelah mendarat di Bandara Banyuwangi, Sabtu (6/1/2017), Anas dan istrinya, Ipuk Festiandani, langsung blusukan di pasar Rogojampi yang berjarak 5 kilometer dari Bandara Banyuwangi.
Baca: Berkedok Sebagai Dukun, Pria Ini Tipu Kakak Beradik Ratusan Juta
Dari rilis yang dikeluarkan Humas Pemkab Banyuwangi, Di Pasar Rogojampi, Anas yang didampingi istrinya itu beserta jajaran Pemkab Banyuwangi mendapat sambutan hangat dari para pedagang dan pengunjung pasar.
Anas juga sempat membeli sejumlah barang dagangan seperti sapu lidi dan gorengan.
Baca: Respons TB Hasanuddin Ditanya Kabar Dirinya Diusung Jadi Calon Gubernur Jabar Usai Temui Megawati
Bahkan Anas sempat menerima curhat dari pedagang tentang sejumlah atap di pasar yang mulai berlubang sehingga bocor saat hujan.
"Yang bocor mana saja titiknya, biar segera diurusi dinas yang menangani. Nanti ajukan rehabilitasinya ya," jelas Anas sambil menginstruksikan ke jajarannya untuk memasukkan program tersebut ke alokasi anggaran.
Ia juga meminta kepada masyarakat Banyuwangi untuk bersama-sama mengembangkan Banyuwangi.
Sebelumnya, Anas diserang dengan beredarnya "foto panas" yang mirip dirinya dengan seorang perempuan.
Baca: Uang Rp 360 Juta Sisa Hasil Rampokan yang Didalangi Oknum Polisi Ditemukan
Ia mengaku mendapat tekanan berupa teror kepada dirinya dan keluarganya sejak resmi maju mendampingi Gus Ipul di Pilkada Jatim.
Anas juga merasakan apa yang terjadi pada dirinya adalah upaya pembunuhan karakter untuk kepentingan Pilkada Jatim.
Anas akhirnya memutuskan untuk mengembalikan mandat penugasan calon wakil gubernur ke Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P).
Azwar sebelumnya diusung PDI-P mendampingi Saifullah Yusuf atau Gus Ipul pada Pilkada Jawa Timur 2018.
Pengembalian mandat ini itu tertuang dalam sebuah surat yang dikirim Azwar Anas ke PDI Perjuangan, Sabtu (6/1/2018).
Berita ini sudah dimuat di Surya Malang dengan judul: Setelah Mundur dari Cawagub Jatim, Bupati Banyuwangi dan Istri Muncul ke Publik