Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fakta-fakta Pembunuhan Wanita Cantik yang Jasadnya Dibuang di Waduk Cengklik

Meskipun tidak mengenal Dera secara personal, KY tahu tentang rumah Dera lantaran hampir setiap hari KY selalu lewat di depan rumah Dera.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Fakta-fakta Pembunuhan Wanita Cantik yang Jasadnya Dibuang di Waduk Cengklik
capture video
Kasus Pembunuhan Dera Makin Terkuak, Polres Boyolali Jemput Saksi di Perumahan Ngemplak 

Laporan Wartawan Tribun Jateng, I. Awaliyah Pimay

TRIBUNNEWS.COM, BOYOLALI - Beberapa hari yang lalu jasad Dera Dewanti (38) ditemukan di kawasan Waduk Cengklik, Boyolali pada Senin (22/1/2018).

Yang lebih menghebohkan adalah jasad Dera tanpa mengenakan sehelai pakaian.

Tangannya dalam kondisi terikat.

Kasus ini langsung ditindaklanjuti oleh pihak kepolisian untuk menangkap pelaku.

Kapolres Boyolali, AKBP Aries Andhi menunjukkan barang bukti kasus pembunuhan Dera dalam rilis perkara di Mapolres Boyolali, Minggu (28/1/2018).
Kapolres Boyolali, AKBP Aries Andhi menunjukkan barang bukti kasus pembunuhan Dera dalam rilis perkara di Mapolres Boyolali, Minggu (28/1/2018). (TRIBUN JATENG/AKBAR HARI MUKTI)

Tak butuh waktu lama, polisi menangkap tersangka yang berinisial KY.

Berikut fakta-fakta KY (21) yang tega menghabisi nyawa Dera Dewanti.

Berita Rekomendasi

1. Ditangkap di Riau.

Tersangka KY berhasil dibekuk polisi pada Jumat (26/1/2018) di Indragiri Hulu, Riau sekitar pukul 13.00 WIB.

2. Sering Kalah Judi jadi Motif

KY merupakan sosok yang sering berjudi dan kalah. Karena itu ia berniat mencuri harta Dera.

3. Tetangga Dera

KY juga merupakan warga Perumahan Sawahan Indah 6 Ngemplak Boyolali. Ia mengerti seluk-beluk rumah Dera.

Meskipun tidak mengenal Dera secara personal, KY tahu tentang rumah Dera lantaran hampir setiap hari KY selalu lewat di depan rumah Dera.

Halaman
123
Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas