Pemadaman Kebakaran Hutan di Dumai Terkendala Angin Kencang dan Cuaca Panas
Menurutnya, tim terkendala angin dan cuaca yang panas. Kondisi ini membuat api mudah menjalar ke lahan di sekitarnya
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pihak BPBD Dumai mengaku upaya pemadaman dan pendinginan di lahan yang terbakar masih berlangsung hingga, Jumat (23/2/2018).
Posisi personel gabungan tidak hanya fokus di Kecamatan Dumai Timur.
Mereka juga berupaya memadamkan karhutla Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Kecamatan Dumai Barat.
Satu titik yang jadi lokasi pemadaman yakni Kawasan Parit Sadak, Kecamatan Dumai Barat.
"Tim gabungan masih berupaya memadamkan lahan yang terbakar di sana. Upaya pemadaman masih terus dilakukan," terang Kepala BPBD Dumai, Tengku Izmet kepada Tribun, Jum'at.
Menurutnya, tim terkendala angin dan cuaca yang panas.
Kondisi ini membuat api mudah menjalar ke lahan di sekitarnya.
Ia menyebut pihak pemerintah kota sudah meminta bantuan dua unit helikopter pemadam.
Izmet berharap adanya dua unit helikopter bisa membantu upaya pemadaman dengan water bombing.
Saat ini dua unit helikopter pemadamam belum merapat ke Kota Dumai.
Baca: Gerindra Setuju Bila AHY Temui Megawati
"Kita masih menanti, sampai saat ini belum datang," terangnya.
Ia menambahkan bahwa BPBD Dumai segera membuka Posko Penanganan Karhutla di Kota Dumai.
Mereka membuka posko setelah pemerintah kota menetapkan status siaga darurat karhutla Selasa (20/2/2018) kemarin.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.