Korban Pelecehan Seksual Pelajar SD di Semarang Bertambah, Orangtua Mau Lapor Polisi
"Iya memang benar hanya saja mungkin besok baru melapor ke sini, karena hari ini diminta untuk visum terlebih dahulu," terang Suwarna
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Kasus dugaan pelecehan seksual yang terjadi di SDN di Kota Semarang terus berlanjut.
Dari kabar yang beredar akan ada orangtua siswi lagi dari sekolah yang sama akan melapor ke Polrestabes Semarang.
Kasubag Humas Polrestabes Semarang, Kompol Suwarna menjelaskan, saat ini siswa yang orang tuanya akan melapor tersebut sedang menjalani visum di RS Tugu.
"Iya memang benar hanya saja mungkin besok baru melapor ke sini, karena hari ini diminta untuk visum terlebih dahulu," terang Suwarna, Selasa (13/3/2018).
Hal itu dilakukan untuk memperkuat bukti laporan yang nantinya diberikan kepada polisi.
Dari hasil klarifikasi Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polrestabes Semarang yang dilakukan pada Senin (12/3/2018) memang benar korban dan terlapor merupakan siswa dan guru di SDN tersebut.
"Klarifikasi cuma sebatas itu, hasil lainnya ternyata saat didatangi ke sekolah terungkap bahwa yang merasa menjadi korban bukan hanya satu, ada lagi, makanya kegiatan hari ini Unit PPA mengantar korban ke dua untuk visum terlebih dahulu di RS Tugu," bebernya.
Ia membeberkan korban yang melapor sebelumnya juga akan menjalani visum terlebih dahulu. Hasil visum nantinya akan menjadi salah satu syarat untuk membuat laporan kepolisian.
"Kalau kemarin kan masih laporan pengaduan, nanti jika sudah dilengkapi hasil visum bisa dibuatkan laporan kepolisian dan nanti akan dilihat benar atau tidak terjadi tindak pidana," terangnya.
Jika benar ada indikasi tindak pidana maka para orang orang yang dilaporkan terlibat dalam dugaan kasus pelecehan seksual itu akan dipanggil dan diperiksa.
Penulis: Rival Al-Manaf
Berita ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul: BREAKING NEWS, Korban Dugaan Pelecehan Seksual oleh Oknum Guru SD Bertambah
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.