Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Warga Tanam Pohon di Jalan yang Berlubang

Lubang berdiameter sekitar 30 sentimeter itu berada sekitar 200 meter dari Jalan A Yani Km 30.

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Warga Tanam Pohon di Jalan yang Berlubang
Banjarmasinpost.co.id/Nia Kurniawan
Warga tanami pohon di lubang Jalan Guntung Manggis 

TRIBUNNNEWS.COM, BANJARBARU - Lubang menganga di jalanan terpaksa ditutupi warga dengan batang pohon dan ranting.

Pengendara yang melintas di Jalan Guntung Manggis itu sebaiknya lebih berhati-hati karena lubang tepat berada di tengah jalan.

Lubang berdiameter sekitar 30 sentimeter itu berada sekitar 200 meter dari Jalan A Yani Km 30.

Menurut AWarga sekitar, aksi menandainya dengan menancapkan ranting pepohonan iti agar pengendara yang melintas menghindarinya.

"Lumayan dalam, batang pohon aja masuk setengahnya dalam lubang," ucap Aris warga Trikora.

Dia khawatir bila seandainya saja tak terhindari, lubang itu bisa saja membahayakan. Minimal bisa merusak kendaraan.

"Kami mau ke lapangan, jalan berlubang di Guntung manggis kita sudah koordinasi, dan mau diperbaiki," ucap Kabid Binamarga dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Banjarbaru Eka Yuliesda Akbari. (Banjarmasinpost.co.id/Nia Kurniawan)

Artikel ini telah tayang di banjarmasinpost.co.id dengan judul Warga Tanami Pohon di Jalan Guntung Manggis yang Berlubang, Tujuannya Mulia!, http://banjarmasin.tribunnews.com/2018/03/28/warga-tanami-pohon-di-jalan-guntung-manggis-yang-berlubang-tujuannya-mulia.
Penulis: Nia Kurniawan
Editor: Murhan

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas