Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menengok Perayaan Paskah di Lhokseumawe, Gambaran Toleransi yang tak Lekang Waktu

Bahkan, ketika era kerjaan pun, Aceh terkenal dengan kota toleransi dengan umat beragama lainnya.

Editor: Wahid Nurdin
zoom-in Menengok Perayaan Paskah di Lhokseumawe, Gambaran Toleransi yang tak Lekang Waktu
Kompas.com/Masriadi
Polisi berjaga di depan gereja Desa Pusong, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe, Jumat (30/3/2018) 

TRIBUNNEWS.COM, LHOKSEUMAWE - Gedung berlantai dua di Pusong, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe, Aceh, dipenuhi jemaat, Jumat (30/3/2018).

Sebagian jamaat terlihat sibuk mengikuti ibadah Paskah di lantai dua.

Sebagian lainnya sedang menyiapkan makanan dan minuman di lantai satu.

Puluhan polisi bersiaga di beberapa sudut ruangan dan halaman.

Mereka menenteng senjata laras panjang di dada dalam posisi siaga.

Perayaan Paskah berlangsung khidmat.

Jemaat khusuk memanjatkan doa.

Berita Rekomendasi

Di depan gedung itu terdapat deretan warung kopi dan kafe yang dikunjungi warga Muslim.

Mereka terlihat santai dan tak terganggu sedikit pun dengan kegiatan keagamaan itu.

“Kita hormatilah kawan-kawan Kristiani beribadah. Sejak kapan Aceh tak toleran. Bahkan ketika tragedi 1998, penjarahan di mana-mana di Tanah Air. Di Aceh semua aman,” kata seorang warga, Muhammad Isya, kepada Kompas.com.

Dia menyebutkan, Aceh sejak dulu dikenal kota toleran.

Bahkan, ketika era kerjaan pun, Aceh terkenal dengan kota toleransi dengan umat beragama lainnya.

Yahya, umat Kristiani, mengamini pernyataan itu.

“Kami bersaudara dengan kawan-kawan Muslim. Semua menghormati agama masing-masing. Kita bersaudara, jadi layaknya saudara tentu erat dan hangat,” katanya.

Halaman
12
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas