Ketua Umum Golkar dan Raja Dangdut Kampanye Menangkan Khofifah-Emil di Jombang
Airlangga Hartarto bersama Raja Dangdut Rhoma Irama turun mengkampanyekan Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak
Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Sanusi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto bersama Raja Dangdut Rhoma Irama turun mengkampanyekan Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak di Pilkada Provinsi Jawa Timur 2018.
Selain Airlangga, hadir jiga Sekjen DPP Lodewijk Freidrick Paulus dan Idrus Marham.
Sekretaris DPD l Partai Golkar Jawa Timur Sahat Tua Simanjuntak mengatakan, rombongan DPP Partai Golkar sampai di Surabaya pukul 08.45 WIB.
Selanjutnya Airlangga akan langsung menuju alun-alun Jombang, hari ini Minggu (1/4/2018).
"Ketum sudah menginstruksikan agar seluruh kader Golkar berjuang memenangkan calon kepala daerah yang direkomendasi DPP, dengan harapan mampu mendongkrak suara Golkar," kata Sahat.
Rhoma Irama bersama Soneta Group akan menghibur masyarakat Jombang.
Golkar Jawa Timur akan mengerahkan kadernya untuk mengkuningkan Jombang.
"Setidaknya akan hadir ribuan orang," kata Sahat yang juga Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Jawa Timur.
Selain Ketua Umum Golkar, para Ketua Umum partai pengusung akan hadir diantaranya Ketum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Ketua Umum PPP dan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.
Menurut Sahat, turunnya ribuan kader partai Golkar di Jombang dan beberapa daerah di Jatim, menunjukkan keseriusan partainya untuk memenangkan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim.
"Kemenangan paslon Khofifah-Emil bagi kami adalah harga mati, sehingga kami akan all out memenangkannya," katanya.
Sahat menambahkan, kemenangan paslon yang diusung partai Golkar di Pilgub Jatim merupakan modal bagi Golkar untuk meningkatkan perolehan suara bagi Pileg hingga Pilpres 2019 mendatang.