Selain 'Mother of Satan', 5 Jenis Bom Ini Juga Pernah Digunakan Teroris Indonesia
Tiga bom yang meledak di tiga gereja Surabaya yaitu Gereja Santa Maria Tak Bercela, Gereja Kristen Indonesia Diponegoro dan Gereja Pantekosta Arjuna.
Editor: Wahid Nurdin
TRIBUNNEWS.COM - Baru-baru ini, sejumlah aksi teror terjadi di Surabaya.
Diketahui sebelumnya, terjadi sebuah ledakan di tiga gereja di Surabaya, Minggu (13/5/2018).
Ada tiga bom yang meledak di tiga gereja Surabaya yaitu Gereja Santa Maria Tak Bercela Ngagel, Gereja Kristen Indonesia Diponegoro dan Gereja Pantekosta Arjuno.
Belum usai, ledakan bom kembali terjadi di di Rumah Susun Wonocolo, Sidoarjo pada pukul 20.30 WIB.
Tak lama, , bom juga meledak di Mapolrestabes Surabaya di Jalan Sikatan Surabaya pada Senin (14/5/2018) pukul 08.50 WIB.
Dari tiga kejadian teror bom yang terjadim, ada satu indikasi jenis bom yang digunakan para pelaku.
Menurut Kapolri, Jenderal Polisi Tito Karnavian, dari beberapa lokasi kejadian di tiga gereja dan Rusun Wonocolo, pelaku menggunakan bom pipa.
Bom jenis ini menggunakan bahan baku TATP yang akrab digunakan jaringan ISIS dan Irak.
Tak hanya 'Mother of Satan', ada beberapa jenis bom yang digunakan oleh para pelaku teroris di Indonesia.