Kondisi Rosalia Saat Ditemukan di Toilet Gereja Berdasar Kesaksian Sopir Mobil Jenazah
Diduga menjadi korban pembunuhan, kondisi jenazah Rosalia Siahaan ditemukan bersimbah darah.
Editor: Hendra Gunawan
Laporan wartawan Tribun Medan, M Fadli
TRIBUNNEWS.COM, MEDAN -- Diduga menjadi korban pembunuhan, kondisi jenazah Rosalia Siahaan ditemukan bersimbah darah.
Sebelumnya sekitar pukul 13.00 WIB, Rosalia ditemukan tewas bersimbah darah di kamar mandi Gereja Sidang Roh kudus Indonesia (GSRI) di Dusun XII, Desa Limau Manis, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, Provinsi Sumatera Utara.
Jenazah Rosalia atau yang akrab dipanggil Lin, dirujuk menuju RS Bhayangkara untuk dilakukan otopsi.
Sementara di depan kamar jenazah, tangis pilu keluarga korban pembunuhan Rosalia Cici Maretini br Siahaan (21) di depan RS Bhayangkara Medan, Kamis (31/5/2018).
Muklis (54) supir ambulans di salah satu rumah sakit menceritakan kronologis jenazah sebelum di rujuk ke RS Bhayangkara Medan.
"Saat ditemukan, kondisi jenazah tidur telentang, terlihat bekas luka di bagian leher, yang diduga terkena benda tajam, separuh badan tidak berpakaian (busana)," ujar pria berkulit gelap yang menggunakan baju kaos berwarna biru ini.
Saat jenazah keluar dari kamar jenazah RS Bhayangkara, isak tangis terdengar dari ibunda Roslina.
Pantauan Tribun Medan di lokasi, terlihat pada wajah Rosalia terdapat lembam diduga bekas pukulan.
Pada pelipis sebelah kanan Rosalia terlihat koyak, kurang lebih 2 cm.
Ia dipakaikan baju kemeja berwarna putih dengan motif bunga bordir berwarna putih.
Ibunda Rosalia terus mengucapkan kekesalannya dengan menggunakan bahasa Batak Toba.
Tak lama berselang, jenazah dibawa ke rumah duka yang diketahui berada di Jalan Selamat kelurahan Sarirejo III, Medan.