Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Warga Batam Sebut Pengamanan Di Singapura Biasa Saja Jelang Trump Bertemu Kim Jong Un

"Tadi pagi berangkat jam 07.30 WIB pagi cek paspor dan tanya mau kemana, saya bilang jalan-jalan saja. Pulang juga biasa saja,"

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Warga Batam Sebut Pengamanan Di Singapura Biasa Saja Jelang Trump Bertemu Kim Jong Un
TRIBUNBATAM/ENDRA KAPUTRA
Suasana di area kedatang Pelabuhan Batam Centre, Minggu (10/6/2018) 

TRIBUNNEWS.COM, BATAM - Pertemuan Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un dengan Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump yang akan berlangsung di Singapura tidak memengaruhi kunjungan warga negara asing ke negara tersebut, termasuk dari Batam.

Terkait pertemuan itu, tidak terlihat pengamanan ketat bagi warga Batam, baik yang mau pergi ke Singapura maupun yang datang dari Singapura.

Baca: Seorang Wanita Di Lampung Jadi Korban Jambret Usai Berbelanja Untuk Lebaran

Kepada TRIBUNBATAM.id di Pelabuhan Batam Center, Minggu (10/6/2018) sejumlah penumpang mengaku tidak mengalami pemeriksaan ketat saat di Singapura.

"Pengamanan seperti biasa saja. Saya berangkat tanggal 5 Juni lalu. Pulang Minggu malam ini juga sama saja pemeriksaan normal," ujar Ramdi, kepada Tribun.

Razian yang berangkat ke Singapura Minggu pagi dan pulang malam harinya juga mengaku sama.

Baca: Sandiaga Perintahkan Dinas Sosial dan Satpol PP Sikapi Fenomena Manusia Gerobak

Ia tidak mendapatkan pemeriksaan berbeda dibanding hari lainnya.

"Tadi pagi berangkat jam 07.30 WIB pagi cek paspor dan tanya mau kemana, saya bilang jalan-jalan saja. Pulang juga biasa saja," tuturnya

Berita Rekomendasi

Saat mengunjungi Singapura pun, tidak ada terlihat pengaman berlebihan yang dilakukan pihak kepolisian setempat.

"Pokoknya normal seperti hari biasa saja, kayak kemarin-kemarin pergi jalan-jalan," ucapnya kepada Tribun.

Penulis: endra kaputra

Artikel ini telah tayang di tribunbatam.id dengan judul: Kim Jong-un - Donald Trump di Singapura. Pengamanan Biasa Saja. Ini Pengakuan Warga Batam

Sumber: Tribun Batam
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas