One Way Palimanan-Cawang, Polisi Sebut Jalur Arteri Jakarta-Cikampek Masih Aman
Kakorlantas Polri, Irjen Royke Lumowa mengatakan hingga petang ini arus lalu lintas di jalur arteri masih aman
Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, CIREBON - Sudah hampir dua jam, Selasa (19/6/2018) pemberlakuan One Way dari Palimanan-Cawang diberlakukan di ruas tol karena memprioritaskan arus balik ke Jakarta.
Lantas bagaimana dengan nasib para pengendara yang dari Jakarta menuju ke Cikampek?
Baca: Kakorlantas: Tol Cikampek siap-siap One Way
Karena imbas One Way, mereka tidak bisa melintasi tol sehingga harus mengambil jalur arteri.
Kakorlantas Polri, Irjen Royke Lumowa mengatakan hingga petang ini arus lalu lintas di jalur arteri masih aman.
Dia juga telah menempatkan anggota di sejumlah titik di jalur arteri untuk mengatur arus lalu lintas.
"Sementara ini di arteri masih aman, ada petugas yang mengatur. Kalau dari Jawa Tengah belum kondusif, One Way akan terus diberlakukan. Ini demi kelancaran global," tambahnya saat ditemui di Tol Cipali, Jawa Barat.
Terkait sampai kapan pemberlakuan One Way, mantan Dirlantas Polda Metro Jaya ini tidak bisa memastikan karena sifatnya situasional tergantung volume arus balik dari Jawa Tengah dan Jawa Timur.
Apabila arus balik terus mengalami peningkatan, maka One Way akan terus diberlakukan hingga besok pagi atau bisa pula jalur One Way diperpanjang.
Baca: Pada Pukul 16.00 WIB, Polisi Tetapkan Kebijakan One Way di Tol Cipali
"One Way diberlakukan sampai arus di Jawa Tengah kondusif. Kemarin juga dilakukan One Way sampai pagi hari baru terurai. Sore ini laporan dari Jawa Tengah, di arteri Pemalang, Batang, tol fungsional, Gerbang Tol kertasari ada antrian 1 KM," paparnya.
Dia melanjutkan apabila di Gerbang Tol Palimanan, hingga malam nanti terjadi antrian yang mengekor, bukan tidak mungkin One Way dipanjangkan hingga ke Pejagan, Brebes Timur dan Kertasari.