Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Selamat Usai Pegang Helm Saat Berada di Tengah Danau, Kesaksian Korban Kapal Tenggelam

Sejumlah penumpang KM Sinar Bangun yang selamat sedang dirawat di Puskesmas Simarmata Jalan Raya Simanindo, Selasa (19/6/2018).

Editor: ade mayasanto
zoom-in Selamat Usai Pegang Helm Saat Berada di Tengah Danau, Kesaksian Korban Kapal Tenggelam
TRIBUN MEDAN/Riski Cahyadi
Tim gabungan melakukan pencarian penumpang Kapal Motor Sinar Bangun di Perairan Danau Toba, Sumatera Utara, Selasa (19/6/2018). Kapal Motor Sinar Bangun yang membawa 128 penumpang tenggelam di Danau Toba, Sumatera Utara pada 18 Juni 2019. Hingga kini Basarnas berhasil menemukan 18 korban selamat dan satu korban meninggal dunia.TRIBUN MEDAN/RISKI CAHYADI 

TRIBUNJAKARTA.COM, MEDAN - Sejumlah penumpang KM Sinar Bangun yang selamat sedang dirawat di Puskesmas Simarmata Jalan Raya Simanindo, Selasa (19/6/2018).

Kepada Tribun Medan, satu di antara korban, yakni Riko Sahputra menceritakan kapal berangkat dari Simanindo dengan kelebihan kapasitas.

Bahkan, KM Sinar Bangun juga diperkirakan membawa 100 unit sepeda motor.

Penuturan Riko, kapal motor berangkat dengan normal. Saat di tengah danau, ombak semakin kencang.

Lalu kapal oleng ke kanan tiga kali lalu terbalik dan karam.

Penumpang berjatuhan ke Danau Toba. Mereka terombang-ambing sekitar satu jam di tengah danau hingga datangnya pertolongan.

"Kami ada satu jam di tengah danau. Aku pegang helem," sebut Riko Sahputra.

Berita Rekomendasi

Menurut yang dia saksikan, penumpang beragam. Terdiri dari anak-anak dan orang tua.

Rata-rata mereka yang menumpangi kapal merupakan rombongan.

Halaman Berikutnya >>>

Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas