Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jelang Pilwalkot Bogor, DPC PDIP Konsolidasi Internal Menangkan Dadang-Sugeng

Sebanyak enam Pimpinan Anak Cabang dan 68 Ranting menghadiri kegiatan yang dilaksanakan di Grand Parahyangan kota Bogor pada Jumat (22/6/2018)

Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Jelang Pilwalkot Bogor, DPC PDIP Konsolidasi Internal Menangkan Dadang-Sugeng
Istimewa
Politisi PDI Perjuangan yang juga Ketua Umum Taruna Merah Putih (TMP) Maruarar Sirait tampak memberi pengarahan kepada kader dalam konsolidasi internal partai dalam persiapan pemenangan Pilwalkot Bogor di Bogor, Jawa Barat Jumat (22/6/2018) 

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Menjelang pemilihan Wali Kota dan Wakil Walikota Bogor yang akan dilaksanakan pada 27 Juni mendatang, DPC PDI Perjuangan Kota Bogor melakukan konsolidasi internal untuk pemenangan pasangan nomor urut 4 Dadang Danubrata dan Sugeng Teguh Santoso. 

Sebanyak enam Pimpinan Anak Cabang dan 68 Ranting menghadiri kegiatan yang dilaksanakan di Grand Parahyangan kota Bogor pada Jumat (22/6/2018).

Baca: Melawan Polisi, Terduga Teroris Ditembak Mati di Flyover Pamanukan

Dadang, sapaan akrab Dadang Danubrata mengingatkan waktu yang tinggal sedikit dan perlu penguatan terhadap saksi. 

Ia juga meminta Sayap Partai, Badan Partai dan Relawan duntuk menjaga suara Tempat Pemilihan Suara (TPS). Dadang menyebut akan ada 2 saksi di setiap TPS untuk memperkuat pengamanan suara di TPS.

Sebanyak 671.820 orang didaftar oleh KPU Kota Bogor sebagai Daftar Pemilih Sementara. Sedangkan jumlah TPS yang tercatat sebanyak 1.785.

"Di tengah-tengah kita hadir pak Niko Simanjuntak dari DPP (BP Pemilu) PDI Perjuangan untuk Pemantapan Saksi untuk Pilkada dan Pilgub. Untuk saksi, kita tiap TPS dua orang" katanya dalam keterangan persnya.

Baca: 325 Rumah Rusak Akibat Banjir Bandang yang Melanda Banyuwangi

Hadir dalam kegiatan beberapa kader PDI Perjuangan diantaranya Maruarar Sirait Ketum DPP Taruna Merah Putih, Restu Hapsari Sekjen DPP Taruna Merah Putih.

Berita Rekomendasi

Dadang Danubrata Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Bogor. Hadir juga Sugeng Teguh Santoso Calon Wakil Wali Kota pasangan Dadang, Niko Simanjuntak Tim Monitoring BP Pemilu PDI Perjuangan, dan Untung Maryono Ketua DPRD Kota Bogor.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas