Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ombak Tinggi di Laut Selatan Diprediksi akan Berlangsung Hingga Awal Agustus

Ombak tinggi di kawasan laut selatan diprediksi akan terjadi sampai awal Agustus mendatang.

Editor: Sugiyarto
zoom-in Ombak Tinggi di Laut Selatan Diprediksi akan Berlangsung Hingga Awal Agustus
SERAMBI/BUDI FATRIA
ilustrasi 

Laporan Reporter Tribun Jogja, Ahmad Syarifudin

TRIBUNNEWS.COM, BANTUL- Ombak tinggi di kawasan laut selatan diprediksi akan terjadi sampai awal Agustus mendatang.

Nelayan dihimbau untuk sementara tidak pergi melaut.

"Karena ombak tinggi, untuk sementara, Nelayan dihimbau jangan pergi ke laut dulu. Kembali lagi ke laut, diprediksi sampai Agustus," tutur Nugroho, sekretaris SAR Samas Pantai Baru pada Tribunjogja.com, Selasa (24/7/2018).

Menurutnya, ketinggalan ombak saat ini berkisar antara 5 sampai 6 meter.

Sehingga sangat berbahaya bagi nelayan.

"Kalau normalnya kan 2 sampai 3 meter. Ombak saat ini mencapai 5 sampai 6 meter, sangat berbahaya," terangnya.

Berita Rekomendasi

Nugroho mengungkapkan, puncak ketinggian gelombang laut selatan diprediksi akan terjadi nanti malam.

Ia meminta nelayan dan pedagang di Pantai Baru untuk siap siaga.

"Puncak ketinggian gelombang diprediksi akan terjadi nanti malam. Sekitar pukul 21.00 WIB ataupun 22.00 WIB," ungkapnya.

Mengantisipasi gelombang tinggi ia mengaku sudah memberi himbauan kepada para nelayan dan pedagang sekitar kawasan Pantai Baru sejak Selasa pekan lalu.

Menurutnya, warga dihimbau untuk siap siaga dan mengantisipasi datangnya gelombang laut supaya tidak timbul kerugian.

"Untuk nelayan sementara jangan melaut dulu, perahu dan jaring dinaikkan ditempat aman. Sedangkan untuk pemilik warung supaya siap siaga menghadapi kemungkinan hanyut, sehingga tidak ada korban dan kerugian," ujar dia.  (*)

Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas