Pemuda Ini Dilindas Rangkaian Kereta Api Batu Bara yang Bawa 60 Gerbong
Dibantu polisi dan warga, korban dibawa ke RSUD Dr Ibnu Sutowo untuk divisum, setelah itu korban dibawa pulang ke rumah untuk disemayamkan
Editor:
Eko Sutriyanto
Laporan wartawan Sripoku.com, Leni Juwita
TRIBUNNEWS.COM, BATURAJA -- Diduga tertidur di rel kereta api, Rizki Ilham bin Endang (19) tewas ditabrak kereta api Babaranjang KA 3025, Kamis (9/8/2018) sekitar pukul 02.30 dini hari.
Korban ditemukan tewas setelah terlindas kereta api batubara rangkaian panjang (Babaranjang) di dekat Stasiun Kereta Baturaja, Kelurahan Talangjawa, Kecamatan Baturaja Barat OKU.
Saat ditemukan kondisi korban sangat memprihatinkan kepala dan badannya terpisah, kejadian ini membuat geger warga sekitar TKP.
Mayat korban ditemukan warga yang melintas, melihat hal itu warga segera melaporkan kepada warga lainnya yang ada di Lingkungan Talang Bandung Kelurahan Talangjawa Baturaja Barat.
Warga yang mengenali korban segera memberitahukan kepada keluarganya yang berjarak sekitar 75 meter dari rel kereta api.
Lalu memberitahukan ke pihak pemerintah setempat dan kepolisian.
Setelah keluarga korban datang, dibantu polisi dan warga, korban dibawa ke RSUD Dr Ibnu Sutowo untuk divisum, setelah itu korban dibawa pulang ke rumah untuk disemayamkan.
Baca: Rusia Menangkan Perselisihan WTO dengan Ukraina Soal Impor Peralatan Kereta Api
Informasi di lapangan menyebutkan, korban Rizki Ilham, sebelumnya sempat berkumpul dan duduk-duduk dengan teman-temannya di rel kereta yang memang biasa mereka lakukan bila malam hari.
Sekitar pukul 01.00 dini hari mereka pulang, namun korban kembali duduk di rel.
Diduga ngantuk, korban lalu tertidur pulas di rel kereta dengan posisi melintang.
Sekitar pukul 02.30 dini hari melintas kereta api Babaranjang KAS 3025, angkutan batubara dengan tujuan lampung dengan rangkaian 60 gerbong.
Korban yang tertidur pulas dilindas kereta yang melintas dan mengakibatkan leher korban putus.
Kepala Stasiun Baturaja, Saiful Bahri membenarkan terjadinya musibah tewasnya Rizki Ilham di rel kereta dekat Stasiun Baturaja.
Menurut Saiful Bahri, korban diduga tertidur di atas rel sehingga tidak menyadari kereta melintas.