Pancing Perhatian Emak-emak, Penjual Tahu Keliling Ini Berpakaian Necis Lengkap Dasi dan Jas
Penampilan biasanya selalu menjadi hal pertama yang diperhatikan dari seseorang. seorang penjual tahu keju keliling yang menarik perhatian orang
Editor: Sugiyarto
Sejak punya jas, Hikam selalu berjualan dengan 'seragam' profesionalnya itu. Hikam bahkan punya pin nama yang ia pasang di jas laiknya pegawai kantoran.
"Respon ibu-ibu banyak yang bilang 'Wah ganteng ya tukang tahunya... mirip direktur' gitu," lanjutnya.
Karena banyak pembeli ingin minta foto bareng, Hikam menjadikannya ajang promosi.
"Saya bilang, kalau beli tahu bisa bonus foto bareng. Dari situ rame, terus pada beli tahu. Foto-foto selfie juga,"
Meski begitu, ada pula yang memberi respon negatif dan menganggapnya sok bergaya serta berlebihan.
Hikam tidak ambil pusing karena dia melakukan pekerjaan halal dan ia juga tidak gengsi.
"Ada respon negatif, biarkan saja. Tidak apa-apa, yang penting saya usaha tidak gengsi. Tidak makan sama orang yang mengejek saya juga," kata Hikam.
Taktik pemasaran Hikam terbukti sukses. Jika dulu dia hanya bisa menjuall paling banyak 70 bungkus tahu, sekarang omzetnya naik dua kali lipat.
Dengan penampilan barunya itu, Hikam bisa menjual hingga 140 bungkus tahu keju.
Satu bungkus tahu dijual dengan harga Rp8 ribu. Pelanggannya rata-rata ibu-ibu dan guru karena ia sering keliling ke sekolah-sekolah di Bogor.
"Selain penampilan, tahu yang saya jual juga istimewa karena buatan sendiri. Ini saudara saya yang buat, kami usaha rumahan. Saya yang bertugas memasarkan,"
Hikam mulai keliling sejak jam 8 pagi hingga jam 11 siang lalu lanjut lagi dari jam 3 sore hingga sebelum maghrib.
Saat ditanya apa cita-cita ke depannya, pemuda yang tinggal di Jembatan Hitam, Bogor ini mengaku ingin merintis usaha sendiri.
"Mau jadi pengusaha tahu saja. Sekarang kan masih ikut saudara, ingin punya usaha sendiri selagi masih muda. Tapi belum punya modal, jadi saya sekarang sedang menabung dari hasi jualan,"
Hikam juga berpesan pada semua pemuda yang masih bergelut dengan mencari pekerjaan, cobalah untuk merintis usaha sendiri.
Pemuda tak boleh gengsi dan malu dalam merintis usaha atau bisnis meski kecil, kelak pasti bisa semakin sukses.
Wah, kalau tukang tahunya seperti Hikam begini, tak heran deh punya banyak penggemar! (*/INTISARI)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.