Kronologi Lengkap Bianglala Terbalik di Sekaten Yogyakarta, Baut dan Selfie Diduga Jadi Penyebabnya
Wahana bianglala di Pasar Malam Perayaan Sekaten Yogyakarta terbalik pada Minggu (11/11) malam. Berikut kronologi lengkapnya.
Penulis: Grid Network
Kolase/ Instagram @yunindarachmaw dan @polresjogja
Wahana bianglala yang ada di Pasar Malam Perayaan Sekaten Yogyakarta terbalik pada Minggu (11/11) malam.
TRIBUNNEWS.COM - Wahana bianglala di Pasar Malam Sekaten Yogyakarta terbalik pada Minggu (11/11).
Awalnya bianglala berhenti akibat beberapa 'sangkar' macet, lalu miring dan terbalik.
Proses penyelamatan penumpang bianglala terbalik memakan waktu sekitar tiga puluh menit.
Tribun Jogja mewartakan sebelumnya, bahwa berita awal tentang terbaliknya bianglala di sekaten menyebar di media sosial.
Salah satunya melalui Facebook akun Asep Nugroho Led, Minggu (11/11) sekitar pukul 20.30 WIB.
Keterangan pengunjung dan petugas pengamanan
Melansir dari Tribun Jogja, seorang saksi bernama Nurdin mengungkapkan bahwa peristiwa terjadi sekitar pukul 18.30-18.45 WIB.
Berita Rekomendasi
Ia sudah hendak pulang, namun sempat menengok ke belakang.