Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Tak Suka Usahanya Disaingi, Pria di Gresik Ini Tembak PKL dengan Senapan Angin

Seorang pria di Gresik nekat menembak seorang Pedagang Kaki Lima (PKL) yang dianggap telah menyaingi usaha dagangan istrinya.

Editor: Sugiyarto
zoom-in Tak Suka Usahanya Disaingi, Pria di Gresik Ini Tembak PKL dengan Senapan Angin
surabaya.tribunnews.com/sugiyono
Agus Nur Khusaini (tengah) diamankan di Mapolsek Dukun beserta barang bukti senapan angin, Rabu (28/11/2018) 

TRIBUNNEWS.COM, GRESIK - Seorang pria di Gresik nekat menembak seorang Pedagang Kaki Lima (PKL) yang dianggap telah menyaingi usaha dagangan istrinya. 

Hal itu dia lakukan dengan menggunakan senapan angin.

Pria tersebut adalah Agus Nur Khusaini (38), warga Desa Bangeran, Kecamatan Dukun, Gresik

Sedangkan korbannya adalah Febrianto (19), warga Desa Lowayu, Kecamatan Dukun, Gresik.

Kapolsek Dukun Iptu Mustadji melalui Kanit Reskrim Bripka Reza Wahyu mengatakan, pelaku nekat menembak menggunakan senapan angin karena merasa sakit hati akibat usaha istrinya berjualan telur puyuh goreng disaingi oleh korban.

Untuk beraksi, Agus ancang-ancang dari jarak 50 meter kemudian menembakkan sebanyak 4 kali, sehingga mengenai anggota badan korban.

Setelah itu, warga langsung menangkapnya dan melaporkan ke Mapolsek Dukun.

Berita Rekomendasi

Sementara korban, langsung dilarikan ke rumah sakit. 

"Akibat perbuatannya tersangka dikenakan Pasal 351 pasal 1 KUHP. Tersangka diduga menganiaya menggunakan senapan angin," kata Reza. 

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Kesal Usaha Istrinya Disaingi, Pria di Gresik Tembak Pedagang Kaki Lima Menggunakan Senapan Angin

Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas