Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sulaiman Tak Sengaja Injak Granat di Rumah Kosong, Dia Juga Temukan Puluhan Butir Peluru

Sulaiman (39), warga RT 12 Gunung Kawi, Kelurahan Sumber Rejo, tak sengaja menemukan satu unit granat aktif dan puluhan butir peluru.

Editor: Dewi Agustina

TRIBUNNEWS.COM, BALIKPAPAN - Sulaiman (39), warga RT 12 Gunung Kawi, Kelurahan Sumber Rejo, Kecamatan Balikpapan, tak sengaja menemukan satu unit granat aktif dan puluhan butir peluru.

Sulaiman menemukan granat itu saat sedang mengecek rumah kosong yang berada di sekitar RT 12.

Dikatakan Sulaiman, dia menemukan granat tersebut sekitar pukul 13.00 Wita saat mengecek rumah kosong bekas tempat tinggal seorang tentara.

Sulaiman saat ini bermaksud hendak mengecek dan membersihkan rumah tua yang ditumbuhi pohon itu.

Namun dia karena menginjak benda yang mirip dengan granat jenis nanas itu.

"Setelah saya ambil dan saya cek ternyata benda itu memang granat. Tapi saya gak tau itu masih aktif atau tidak," ungkapnya, Rabu (5/12/2018).

Tidak hanya mendapatkan granat, setelah ia kembali mencari-cari, ia juga menemukan puluhan butir peluru yang berserakan di rumah kosong itu.

Berita Rekomendasi

"Granat dan pelurunya sudah berkarat semua," terangnya.

Untuk menangani granat aktif tersebut, petugas dari kepolisian menurunkan 3 personel Gegana untuk menonaktifkan granat tersebut.

Setelah diamankan, granat aktif itu dibawa oleh kepolisian untuk diamankan.

"Granatnya masih dalam kondisi aktif, tapi sudah berkarat. Daya ledaknya rendah, tidak terlalu besar," ucap salah seorang petugas dari Gegana usai mengevakuasi granat tersebut.

Lurah Sumber Rejo, Umar Adi menjelaskan, dia mendapat laporan dari Kasi Trantib sekitar pukul 14.00 Wita bahwa ada temuan granat aktif di sebuah rumah kosong di sekitar RT 12 Gunung Kawi.

Lalu dia langsung ke lokasi dan melakukan koordinasi dengan Bhabinkamtibmas Sumber Rejo untuk dapat ditindaklanjuti.

"Tapi laporan itu berawal dari RT yang melaporkan ke kasi Trantib kita," ujarnya.

Menurut Umar Adi, rumah tempat ditemukannya granat aktif dan peluru itu sudah lama kosong sekitar 10 tahun.

Berdasarkan informasi warga setempat, dulunya rumah tersebut didiami oleh seorang warga yang bekerja di PLN dan memiliki orang tua yang berprofesi sebagai TNI.

"Dulunya, bapaknya yang punya rumah ini tentara," tuturnya.

Artikel ini telah tayang di Tribunkaltim.co dengan judul Sulaiman Tak Sengaja Injak Granat di Rumah Kosong yang Sudah Ditinggal Pemiliknya 10 Tahun Lebih

Sumber: Tribun Kaltim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas