Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

KMP Feri Sangke Palangga Tabrak Karang di Pulau Rita, Inilah Foto-Foto Proses Evakuasi 83 Penumpang

KMP Feri Sangke Palangga Tabrak Karang di Pulau Rita, Inilah Foto-Foto Proses Evakuasi 83 Penumpang

Editor: Tiara Shelavie
zoom-in KMP Feri Sangke Palangga Tabrak Karang di Pulau Rita, Inilah Foto-Foto Proses Evakuasi 83 Penumpang
pos-kupang.com
Suasana saat evakuasi penumpang KMP Sangke Palangga di Pelabuhan Marapokot Mbay Kabupaten Nagekeo, Jumat (11/1/2019) 

TRIBUNNEWS.COM - Bertolomeus Gale (46) Paulinus Nango (22) Montianua Badi (28) merupakan tiga dari 83 orang penumpang KMP Feri Sangke Palangga.

KMP Feri Sangke Palangga menabrak karang di Pulau Rita tepatnya di Taka Pandu sekitar 5 mil dari Pelabuhan Marapokot Mbay Kabupaten Nagekeo.

Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 03.30 Wita, saat berlayar dari Pelabuhan Jampe Makasar menuju Marapokot Mbay.

KMP Feri Sangke Panggala berlayar dari Bira Rabu (9/1/2019) tiba di Pelabuhan Jampea Kamis (10/1/2019) sekitar pukul 14.00 Wita. Dari pelabuhan Jampea lanjut menuju Pelabuhan Marapokot Mbay sekitar pukul 17.00 Wita.

"Kemarin dulu kami dari Pelabuhan Bira Makasar Rabu (9/1/2019) tiba di Jampea Kamis (10/1/2019) sekitar jam 14.00 Wita. Tolak dari Pelabuhan Jampea itu Kamis (10/1/2019) sekitar pukul 17. 00 Wita menuju Marapokot Mbay.

Tiba jam 03.30 Wita di Takapandu Pulau Ritaa dan terjadilah insiden ini," ujar Bertolomeus, kepada POS KUPANG.COM di terminal Pelabuhan Marapokot Mbay, Jumat (11/1/2019).

Bertolomeus mengaku dirinya mendengar bunyi yang sangat keras dari bawa Kapal. Ia menduga ada sesuatu yang tidak beres sehingga ia bergegas melihat kondisi disekelilingnya.

Berita Rekomendasi

"Saya dengar ada bunyi praak, bunyi keras sekali, habis ni, ternyata benar Kapal menabrak karang di Taka Pandu," ujarnya.

Ia mengaku dalam kapal ada beberapa kendaraan roda dua termasuk sepeda motor miliknya serta barang lainnya.

"Saya punya motor Vixion masih dalam Kapal tadi. Kami dengar itu mereka mengantuk. Tunggu alarm mereka ABK baru bangun. Mereka tidur saja kami lihat," ujar Bertolomeus.

Suasana saat evakuasi penumpang KMP Sangke Palangga di Pelabuhan Marapokot Mbay Kabupaten Nagekeo, Jumat (11/1/2019).
Suasana saat evakuasi penumpang KMP Sangke Palangga di Pelabuhan Marapokot Mbay Kabupaten Nagekeo, Jumat (11/1/2019). (Pos Kupang.com/Gordu Donafan)

BACA SELENGKAPNYA >>>

Sumber: Pos Kupang
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas