Belum Ada Kepastian, Ponpes Al Mukmin Ngruki Tetap Persiapkan Kedatangan Abu Bakar Ba'asyir
Ponpes Islam Al Mukmin Ngruki, Grogol, Sukoharjo terus mempersiapkan kedatangan Abu Bakar Ba'asyir.
Editor: Hanang Yuwono
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Agil Tri
TRIBUNNEWS.COM, SUKOHARJO - Ponpes Islam Al Mukmin Ngruki, Grogol, Sukoharjo terus mempersiapkan kedatangan Abu Bakar Ba'asyir.
Meski pada Senin (21/1/2019) malam, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamananm Wiranto, sempat mengeluarkan pernyataan resmi untuk mempertimbangkan kebebasan Abu Bakar Ba'asyir, pihak Ponpes sepertinya mengabaikan hal tersebut.
Humas Ponpes, Muchshon, mengatakan pihaknya hanya menerima informasi dari satu pintu yaitu pihak keluarga.
"Kita juga masih menunggu informasi dari Ustaz Iim (Abdul Rochim), sejauh ini belum ada informasi lanjutan," katanya kepada TribunSolo.com, Selasa (22/1/2019) siang.
Dari pantauan lapangan, tenda juga telah selesai terpasang di halaman depan ponpes untuk menyambut tamu.