Dua Jam Hujan Deras, Air Waduk Unesa Meluber hingga Menggenangi Jalan Lidah Wetan
Hujan deras yang mengguyur selama kurang lebih dua jam membuat air waduk Universitas Negeri Surabaya (Unesa) di Jalan Lidah Wetan, meluber.
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Luhur Pambudi
TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Hujan deras yang mengguyur selama kurang lebih dua jam membuat air waduk Universitas Negeri Surabaya (Unesa) di Jalan Lidah Wetan, Lakarsantri, Surabaya, meluber, Kamis (31/1/2019).
Air waduk meluber hingga mengakibatkan separuh badan jalan tergenang setinggi kurang lebih 50 cm.
Akibatnya, empat lajur jalan hanya bisa dilalui satu lajur kendaraan saja.
Pantauan TribunJatim.com, kendaraan yang hendak melintas dari arah utara Pakuwon Trade Center (PTC) atau arah selatan Jalan Lidah Wetan harus memperlambat lajunya, untuk bergantian melintas di satu lajur yang tidak digenangi air.
Bukan hanya para pengendara saja yang terdampak banjir.
Baca: Bule Mengamuk hingga Obrak-abrik Kantor Konjen Swiss di Denpasar, Petugas Terpaksa Membiusnya
Para pedagang makanan dan minuman yang biasanya berjejer di bahu jalan sisi barat yang bersebelahan langsung dengan bibir waduk, terpaksa pindah berjualan ke sisi timur untuk menghindari genangan.
Jaya (45), pedagang cilok yang mangkal di lokasi menuturkan, hujan lebat sejak sore hari menyebabkan air waduk meluber ke jalan.
"Hujannya deras sejak sore, air waduk penuh airnya langsung ke jalan," katanya.
Jaya mengatakan, hal itu membuat para pedagang pindah lokasi berjualan di jalan sisi timur.
Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Dua Jam Diguyur Hujan, Air Waduk Unesa Meluber hingga Genangi Jalan Lidah Wetan Surabaya