Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gelandang Bali United, M Taufiq Jadi Korban Pencurian di Gelora Trisakti, Yamaha N Max Raip

Gelandang Bali United, M Taufiq Jadi Korban Pencurian di Gelora Trisakti Legian, Yamaha N Max Raip

Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Gelandang Bali United, M Taufiq Jadi Korban Pencurian di Gelora Trisakti, Yamaha N Max Raip
bolasport.com
Gelandang Bali United, M Taufiq Jadi Korban Pencurian di Gelora Trisakti, Yamaha N Max Raip 

TRIBUNNEWS.COM - Kendaraan milik gelandang Bali United, M Taufiq digondol maling.

Motor Yamaha N Max milik M Taufiq hilang digondol pencuri di Gelora Trisakti Legian pada Rabu (10/4/2019) sore.

Sepeda motor berwarna hijau dengan nomor polisi Dk 5868 DR ini, diduga dicuri maling.

M Taufiq sementara ini berada di Polsek Kuta Badung, melaporkan kejadian tersebut.

"Selasai latihan sudah tidak ada (motor). Sekarang saya lapor ke Polsek Kuta," kata Taufiq kepada Tribun-Bali.com.

Taufiq juga memosting di story akun media sosial bahwa telah kehilangan sepada motor saat latihan rutin Bali United di Gelora Trisakti Legian.

Pantauan Tribun-Bali.com di Gelora Trisakti Legian, pukul 16.30 Wita, lapangan tak begitu ramai dengan penonton.

Berita Rekomendasi

Karena suasana hujan, para penonton terlihat sepi. Namun ada gerak gerik orang mencurigakan di sekitar area lapangan.

Baca halaman selanjutnya >>>>>> 

Sumber: Tribun Bali
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas