Kotak dan Surat Suara Pilpres Hilang Saat Dikirim dari PPK ke TPS di Cirebon
Diketahui surat suara yang masih dikemas dalam kotak suara itu hilang saat pendistribusian dari PPK ke TPS pada Rabu dini hari.
Editor: Hendra Gunawan
"Gembok di kotak suara masih terpasang dan segel. Enggak tahu kenapa, yang pasti saat kami buka kotak suara, itu (surat suara Pilpres) tidak ada," kata Agus saat ditemui di TPS 84, Rabu (17/4/2019).
Dia menambahkan, empat jenis surat suara lainnya, DPR RI, DPD RI, DPRD provinsi, dan DPRD kabupaten ada dan utuh di kotak suaranya masing-masing.
Dia pun merasa keheranan akibat kejadian tersebut, padahal saat membuka kotak suara tersebut gembok dan segel masih bagus.
"Empat surat suara dan logistik lainnya utuh berada di kotak suara," ucapnya.
Akibat kejadian itu, proses pemungutan suara yang seharusnya dimulai pukul 07.00 WIB, menjadi molor hingga pukul 09.00 WIB. (Ahmad Imam Baehaki)
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul BREAKING NEWS, Kotak Suara dan Surat Suara Pilpres Hilang Saat Dikirim dari PPK ke TPS di Cirebon