Berkat Cintanya pada Makeup Artis, Lisa Stefanny Selesaikan Skripsi Seribu Lembar dalam 45 Hari
Kecintaannya kepada makeup artis, fashion desain dan fotografi membuat Lisa Stefanny menyusun skripsi seribu lembar.
Editor: Januar Adi Sagita
Laporan Wartawan TribunJatim.com, Nur Ika Anisa
TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Kecintaannya kepada makeup artis, fashion desain dan fotografi membuat Lisa Stefanny menyusun skripsi seribu lembar.
Lisa pun sempat menuai pujian dan rasa penasaran warganet lantaran skripsi seribu lembar tersebut viral di media sosial.
Perempuan yang lulus pada September 2018 ini mengaku tak menyangka lantaran tugas skripsi seribu lembar itu akan viral di media sosial.
"Saya suka topik itu dan memang benar-benar saya ingin dari dulu neliti itu," kata Lisa Stefanny, Minggu (21/4/2019).
Topik skripsi yang membahas mengenai eksploratori artis brand building ini mengarah ke makeup artist, fashion desainer dan fotograpi.
Dari skripsinya tersebut, perempuan asal Surabaya ini juga mengasah hobinya bertemu dengan senior-senior make up artis.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.