Panggilan 'Sayang' Bikin Pria Ini Tak Terima Bacok Istri dan teman Wanitanya, Tuding Mereka Lesbi
Sebab ia justru menemukan istrinya tinggal di sebuah rumah kontrakan bersama teman wanitanya, Kadek C (37) di daera
Editor: Hendra Gunawan
TRIBUNNEWS.COM, GIANYAR – Upaya I Gede S (29) asal Desa Alasangker, Buleleng mencari istrinya, Ni Luh Y (24), berakhir tragis.
Sebab ia justru menemukan istrinya tinggal di sebuah rumah kontrakan bersama teman wanitanya, Kadek C (37) di daerah Batubulan, Sukawati, Gianyar, Bali.
Bahkan kedua wanita tersebut saling memanggil dengan sebutan sayang.
Tak terima dengan hal tersebut, Suartama pun membacok teman kencan istrinya tersebut, lalu menganiaya istrinya.
Kedua korban saat ini dirawat intensif di RSUP Sanglah.
Baca: 110 dari 130 PPLN Sudah Selesai di Rekap, 20 Sisanya Ditarget Rampung Hari Ini
Baca: Misteri Rian Pemakai Vanessa Angel & Bayar Rp 80 Juta Ternyata Ada Ditangan Penyidik Polda Jatim ini
Baca: Hakim Vonis Bupati Malang Non Aktif Rendra Kresna 6 Tahun Penjara, Denda Rp 500 Juta
Informasi dihimpun Tribun Bali, Kamis (9/5/2019), kasus ini bermula saat Ni Luh Y meninggalkan rumah, keluarga dan anaknya sejak 75 hari.
Saat meninggalkan rumah, pelaku sudah mengetahui bahwa istrinya tinggal dengan Kadek C.
Sebab pihaknya dan keluarganya telah mengetahui mereka diduga memiliki hubungan sesama jenis.
Namun setiap pelaku menelpon, istrinya selalu mengaku tengah berada di kampung halamannya di Karangasem.
Dalam pencariannya, Rabu (8/5/2019), I Gede S melihat teman kencan istrinya ini berjualan di Pasar Sindu Sanur.
Dia pun membuntuti Kadek C saat hendak pulang, hingga akhirnya ia mengetahui bahwa mereka tinggal di sebuah rumah kontrakan di Batubulan.
Saat pelaku mengintip dari dari depan pintu rumah kontrakan, ia kaget mendengar suara istrinya yang mengucapkan “Sayang baru datang’’ pada Kadek C.
Mendengar hal tersebut, pelaku pun seketika kalut.
Ia langsung menggedor pintu.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.