VIRAL! Makan di Warung Pinggir Jalan Bayar Rp 700 Ribu, Pedagang: Ada Harga, Ada Rupa
VIRAL! Makan di Warung Pinggir Jalan Bayar Rp 700 Ribu, Pedagang: Ada Harga, Ada Rupa
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM - Dunia usaha perkulineran atau warung makan kembali digemparkan karena harganya yang fantastis.
Bahkan harga yang dinilai tak lazim oleh masyarakat dan warganet itu menjadi viral di media sosial (medsos).
Warung di Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, itu pun menjadi viral karena harganya.
Warung lesehan yang berlokasi di pinggir Jalan HOS Cokroaminoto, Kecamatan Slawi, Kabupaten Tegal, itu mendadak viral hingga dicibir warganet.
Warung itu bernama Lamongan Indah Lesehan Bu Anny.
Baca: VIRAL Maling Mobil Kembalikan Hasil Curiannya di Pati Disertai Surat Permohonan Maaf
Baca: VIRAL Video Sup Hot Pot Meledak ke Wajah Pelayan Saat Mencoba Ambil Korek Gas yang Terjatuh
Lokasinya berjarak sekitar 100 meter ke arah timur dari Perempatan PLN, Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Slawi.
Warung yang bersebelahan dengan Kantor Kecamatan Slawi itu kini sangat sepi akibat viralnya postingan di Facebook.
Warung yang menjual aneka masakan ala Lamongan dan seafood itu dihujat warganet karena harga tak wajar hingga mencapai Rp 700 ribu untuk satu keluarga.
Saking sepinya, warung yang mulai dibuka sehabis magrib itu baru melayani satu pembeli hingga pukul 20.22, Rabu (22/5/2019).
Tribunjateng.com pun menelusuri lebih jauh dan menemui langsung sang pemilik warung bernama Anny (42), warga asal Malang, Jawa Timur.