Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Beberapa Korban Alami Patah Tulang, Menjalani Perawatan di RS Mitra Plumbon

Sedikitnya 37 korban luka kecelakaan maut yang melibatkan 4 kendaraan tersebut, rata-rata para korban mengalami luka benturan, lecet dan patah tulang

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Beberapa Korban Alami Patah Tulang, Menjalani Perawatan  di RS Mitra Plumbon
KOMPAS.com/ MUHAMMAD SYAHRI RAMADHAN
Korban kecelakaan Maut Tol Cipali 

Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Ahmad Imam Baehaqi

TRIBUNNEWS.COM, CIREBON - Kecelakaan maut terjadi di Tol Cikampek - Palimanan (Cipali) KM 150 pada Senin (17/6/2019) dinihari kira-kira pukul 01.00 WIB.

Kecelakaan yang terjadi di wilayah Kabupaten Majalengka itu mengakibatkan 12 orang meninggal dunia dan puluhan orang luka-luka.

Adapun kecelakaan itu melibatkan bus Safari Lux Salatiga berpelat nomor H 1469 CB, Mitsubishi Xpander, Toyota Innova berpelat nomor B 168 DIL, dan Mitsubishi Truk berpelat nomor R 1436 ZA.

Jenazah korban meninggal dunia dibawa ke RS Cideres, Kabupaten Majalengka, sedangkan korban luka-luka dievakuasi ke RS Mitra Plumbon, Kabupaten Cirebon.

Direktur Utama RS Mitra Plumbon, dr Ahmad Qoyyim, mengatakan, hampir semua korban yang dievakuasi ke RS Mitra Plumbon telah melewati masa kritisnya.

"Alhamdulillah rata-rata sudah membaik, minta doanya agar segera pulih," kata Ahmad Qoyyim saat ditemui di RS Mitra Plumbon, Kabupaten Cirebon, Senin (17/6/2019).

Baca: Walau Telah Merintih Kesakitan, Pelaku Tetap Lanjutkan Menyodomi Korbannya

Berita Rekomendasi

Ia mengatakan, sedikitnya ada 37 korban luka kecelakaan maut yang melibatkan empat unit kendaraan tersebut.

Rata-rata para korban mengalami luka benturan, lecet, hingga patah tulang.

Kebanyakan korban yang dievakuasi ke RS Mitra Plumbon merupakan penumpang bus.

"Ada beberapa pasien yang merupakan penumpang mobil Inova," ujar Ahmad Qoyyim.

Namun, hingga kini pihaknya belum dapat memastikan pasien yang harus menjalani rawat inap dan pasien yang diperbolehkan pulang.

Pasalnya, hampir semua korban peristiwa nahas itu masih menjalani perawatan intensif di IGD RS Mitra Plumbon.

Kronologi kecelakaan

Halaman
12
Sumber: Tribun Jabar
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas