Pola Makan Aria Permana Pascaoperasi Penyempitan Lambung : Tak Bisa Lebih dari 8 Sendok
Kini, satu tahapan lagi yang harus dilaluinya, yakni operasi bedah plastik guna mengembalikan bentuk tubuh proporsional
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Aria Permana (13), remaja asal Karawang pengidap obesitas telah menjalani operasi bariatrik atau operasi penyempitan lambung.
Kini, satu tahapan lagi yang harus dilaluinya, yakni operasi bedah plastik guna mengembalikan bentuk tubuh proporsional.
Baca: Ingat Remaja Seberat 192 Kg di Karawang? Beratnya Turun Drastis, Butuh Rp 200 Juta untuk Operasi
Operasi bedah plastik yang akan dijalani Aria rencananya akan dilakukan di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung, dengan tujuan membuang kulit yang bergelambir akibat penyusutan lemak tubuh lebih dari seratus kilogram.
Pascaoperasi Bariatrik bocah kelahiran Karawang, 15 Febuari 2006 dan sangat gemar bermain sepak bola itu pun hanya memiliki bobot 85,9 kilogram.
Perubahan drastis itu pun sangat terlihat, saat putra kedua dari pasangan Ade Somantri (43) dan Rokayah (37) bersama keluarganya untuk melakukan pemeriksaan kesehatan di RSHS Bandung, Jalan Pasteur Nomor 38, Kota Bandung, Senin (17/6/2019).
Tiba pada pukul 08.40 WIB setelah menempuh perjalanan dari, Desa Cipurwasari, Kecamatan Tegal Waru, Kabupaten Karawang pukul 05.00 WIB menggunakan mobil sewaan, Aria bersama orangtua serta pihak keluarga lainnya bertolak menuju lantai empat Gedung Anggrek, kemudian menuju lantai tiga Bagian Bedah Plastik RSHS.
Aria yang mengenakan jaket hitam dan celana panjang biru tampak sangat berbeda.
Untuk Penggalangan Dana Operasi Penghilangan Gelambir Kulit, Silakan Klik di Sini <<<<<<
Bahkan banyak di antara para pengantar pasien yang berada di lokasi sama, tidak menyadari bahwa anak laki-laki yang dilihatnya merupakan bocah yang sempat viral beberapa waktu lalu.
Mereka baru menyadari saat tim Tribun Jabar mulai mewawancarai Ade Somantri dan mengabadikan beberapa momentum Aria sebelum masuk ke ruang pemeriksaan.
"Setelah menjalani operasi lambung waktu itu, sekarang berat Aria hasil pemeriksaan barusan hanya 85,9 kilogram dan tingginya 163,5 cm," ujar Ade Somantri kepada Tribun Jabar usai mengantar Aria ke ruang pemeriksaan.
Ade mengatakan, aktivitas keseharian Aria di rumah selain kembali bersekolah dan mengerjakan tugas-tugas dari gurunya, juga berolahraga bersama teman-teman sekitar rumah, seperti bermain sepakbola, berenang, dan bulutangkis.
Disinggung terkait batasan konsumsi makanan, Ade menuturkan, bahwa saat ini anaknya telah mampu mengatur porsinya sendiri.
Apalagi saat ini, maksimal ia hanya mampu mengkonsumsi delapan sendok makan saja, bila melebihi dari jumlah tersebut, maka akan muntah.
Untuk Penggalangan Dana Operasi Penghilangan Gelambir Kulit, Silakan Klik di Sini <<<<<<
"Jadi sekarang dia suka langsung berhenti biarpun sisa makanannya masih banyak. Untuk yang dihindari atau dikurangi sekarang adalah minuman kemasan yang rasanya manis-manis dan mie instan. Kalau mie disetop total sih engga, cuma kalau Aria pingin mie, kami hanya berikan porsi sepertiga atau seperempat dari satu bungkus utuh," ucapnya.
Ade menambahkan, anaknya yang sangat mengidolakan salah seorang penggawa tim Persib Bandung dan Tim Nasional Indonesia, yaitu Febri Hariyadi. Bahkan, selain ingin sekali untuk dapat berjumpa langsung dengan pemain tersebut, Aria pun memiliki cita-cita, jika kelak dirinya ingin menjadi seorang pemain sepak bola seperti idolanya tersebut.
"Dari kecil, Aria memang tidak pernah absen untuk menonton pertandingan Persib Bandung demi melihat Febri (Hariyadi) biarpun cuma lewat TV. Dia bahkan pingin sekali bisa bertemu langsung dan menantikan kedatangan Febri. Tapi mungkin belum waktunya, soalnya sampai sekarang belum pernah ada pemain Persib yang datang ke Karawang, jadi kami sulit kalau untuk ke Bandung," ujar dia.
Baca: Kivlan Zen Diperiksa Lagi Sebagai Saksi Habil Marati
Ia berharap, selain kelak anaknya dapat bertemu dengan Febri Hariyadi, tapi juga terpenting adalah kesembuhan bagi Aria, untuk dapat mengejar cita-citanya itu.
"Pokoknya mau jadi apapun nanti, yang paling penting adalah yang terbaik bagi Aria, termasuk kesehatannya," katanya.
Untuk penggalangan donasi membantu biaya operasi penghilangan gelambir kulit Aria Permana, silakan klik di sini:
Penulis : Cipta Permana
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul : Aria Segera Jalani Operasi Plastik di RSHS, Berharap Bisa Bertemu Sang Idola Febri Hariyadi