Mobil Tertabrak Kereta Api di Cilacap, Lettu TNI Angga Pradipta Meninggal
Kereta Api barang Semen Holcim tertabrak mobil Toyota Avanza di perlintasan kereta api tanpa palang pintu di Desa Karangkandri.
Editor: Dewi Agustina
TRIBUNNEWS.COM, CILACAP - Kereta Api barang Semen Holcim tertabrak mobil Toyota Avanza di perlintasan kereta api tanpa palang pintu di Desa Karangkandri, RT 5 RW 4, Kecamatan Kesugihan, Kabupaten Cilacap, Jumat (23/8/2019) sekira pukul 01.00 WIB.
Kereta api barang semen Holcim dengan nomor CC2061306 dengan masinis Sean Nurohman menabrak mobil Toyota Avanza dengan nomor polisi R 9503 KK.
Kronologis kejadian bermula pada saat mobil Toyota Avanza melaju dari arah selatan ke arah utara.
Sesampainya di lokasi perlintasan rel kereta tanpa palang pintu, di saat yang bersamaan datang dari arah Barat ke arah Timur melaju kereta api Holcim.
Karena posisi mobil yang sudah dekat dengan perlintasan rel kereta api, maka terjadilah kecelakaan lalu lintas tersebut.
Baca: Muspa Sedih 2 Anggota Keluarganya Tak Terlihat Saat Penumpang KM Santika Nusantara Tiba di Surabaya
Akibat dari kecelakaan tersebut, pengemudi Toyota Avanza, Wasto Haryo Susanto (50) warga Desa Kuripan Kidul, Kecamatan Kesugihan, Kabupaten Cilacap, mengalami luka berat.
Korban mengalami luka berat dan telah dibawa ke RSUD Cilacap untuk mendapatkan perawatan intensif.
Akan tetapi penumpang mobil Toyota Avanza, Lettu Angga Pradipta (26) seorang anggota TNI aktif meninggal saat dibawa ke RSUD Cilacap.
Korban Angga Pradipta saat ini sudah dimakamkan di rumah duka di Jalan Kantil No.32 RT 6 RW 2, Desa Kuripan, Kecamatan Kesugihan, Kabupaten Cilacap.
Korban mengalami luka parah di bagian kepala belakang, pendarahan di beberapa bagian tubuh dan patah tulang.
"TKP berada di perlintasan rel tanpa palang pintu. Korban sudah dimakamkan semenjak pagi tadi," ujar Kasatlantas Polres Cilacap, AKP Ahmad Nur Ari, saat dihubungi Tribunjateng.com, Jumat (23/8/2019).
Sementara itu kondisi mobil Toyota Avanza mengalami kerusakan pada bagian body sebelah kiri yang hancur.
Lampu bagian depan kiri hancur serta roda sebelah kiri pecah.
Humas PT KAI Daop V Purwokerto, Supriyanto membenarkan adanya kecelakaan KA di km 8+650 antara stasiun Karangkandri-Kesugihan, Cilacap.
Baca: Kontras, Kate Middleton Tak Malu Pakai Penerbangan Rp 1 Juta, Meghan Markle Terbang Pakai Privat Jet
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.