Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gempa Hari Ini: BMKG Catat Gempa M 4.9 Guncang Halmahera Barat Rabu Malam, Dirasakan hingga Manado

BMKG mencatat gempa M 4.9 mengguncang wilayah Halmahera Barat pada Rabu (4/9/2019) malam pukul 20:37:48 WIB. Gempa dirasakan hingga Manado.

Penulis: Miftah Salis
Editor: Sri Juliati
zoom-in Gempa Hari Ini: BMKG Catat Gempa M 4.9 Guncang Halmahera Barat Rabu Malam, Dirasakan hingga Manado
ntnews.co.au
Ilustrasi Gempa- BMKG mencatat gempa M 4.9 mengguncang wilayah Halmahera Barat pada Rabu (4/9/2019) malam pukul 20:37:48 WIB. Gempa dirasakan hingga Manado. 

TRIBUNNEWS.COM - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat gempa mengguncang wilayah Halmahera Barat pada Rabu (4/9/2019) malam.

Dikutip Tribunnews.com dari Twitter @infoBMKG, gempa berkekuatan M 4.9 mengguncang Halmahera Barat pukul 20:37:48 WIB.

Pusat gempa berada di laut tepatnya 131 kilometer barat laut Halmahera Barat.

Berdasarkan titik koordinatnya, gempa terjadi pada 2.34 Lintang Utara (LU) dan 126.94 Bujur Timur (BT).

Baca: Peringatan Dini BMKG: Waspada Hujan Lebat Disertai Angin Kencang & Petir Besok, Kamis 5 September

Baca: Peringatan Dini BMKG: Dampak Badai Lingling, Waspadai Gelombang Tinggi Capai 6 Meter

Gempa berkedalaman 36 kilometer dan dirasakan dengan skala (MMI) II di Manado.

"#Gempa Mag:4.9, 04-Sep-19 20:37:48 WIB, Lok:2.34 LU, 126.94 BT (Pusat gempa berada di laut 131 km BaratLaut Halmahera Barat), Kedlmn:36 Km Dirasakan (MMI) II Manado #BMKG"

Berdasarkan Skala MMI (Modified Mercalli Intensity), beginilah gambaran keadaan yang dirasakan seseorang terhadap guncangan gempa, dikutip dari situs BMKG:

Berita Rekomendasi

I MMI

Getaran tidak dirasakan kecuali dalam keadaan luar biasa oleh beberapa orang

II MMI

Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang.

III MMI

Getaran dirasakan nyata dalam rumah.

Terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas