Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Irjen Pol Ike Edwin, Mantan Kapolda Maju Bertarung di Pilwakot Bandar Lampung 2020

Jenderal bintang 2 asal Lampung, Irjen Pol Ike Edwin, berencana maju sebagai salah satu bakal calon (bacalon) Wali Kota dalam Pilwakot Bandar Lampung

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Irjen Pol Ike Edwin, Mantan Kapolda Maju Bertarung di Pilwakot Bandar Lampung 2020
Tribun Lampung/Noval Andriansyah
Staf Ahli Kapolri Bidang Sosial Politik Irjen Pol Ike Edwin dimintai komentarnya oleh awak media seusai pelantikan Agung Ilmu Mangkunegara dan Budi Utomo sebagai Bupati dan Wakil Bupati Lampung Utara di Balai Keratun Kompleks Kantor Gubernur Lampung, Senin, 25 Maret 2019. Tribun Lampung/Noval Andriansyah 

Ginta menambahkan setelah itu maka tim akan menyampaikan hasil penjaringan ke DPP, melaui DPD PDIP Lampung.

"Tanggal 21 September tim akan pleno, dan nama-nama yang lolos itu akan kita sampaikan ke DPP melaui DPD PDIP Lampung," ujarnya.

Baca: Ini Pengakuan Remaja di Sukabumi Pertama Kali Diajak Ibunya Berhubungan Intim

Partai Panaskan Mesin

Partai-partai politik di Lampung sudah mulai memanaskan mesin walaupun pilkada serentak masih setahun lagi.

Ada partai yang baru menjalin komunikasi soal koalisi dan nama bakal calon, ada pula yang sudah mendorong beberapa figur sebagai balon.

Di Bandar Lampung, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan telah memulai komunikasi politik dengan beberapa partai menyambut Pilkada 2020.

Ketua DPC PDI Perjuangan Bandar Lampung Wiyadi menilai koalisi khususnya dalam Pilkada Bandar Lampung sangat penting. Ini mengingat tidak ada satu pun partai yang bisa mengusung sendiri pasangan calon.

Pejabat baru Kapolda Lampung Brigjen Pol Sudjarno (kanan) dan Pejabat lama Kapolda Lampung Brigjen Pol Ike Edwin (kiri) berfoto bersama seusai upacara serah terima jabatan Pati Mabes Polri di Rupatama Mabes Polri, Jakarta, Rabu (12/10/2016). Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian melantik enam pejabat Polri yaitu Kabaintelkam Pori, Kapolda Sumatera Utara, Kapolda Lampung, Kapolda Bengkulu, Kapolda Kepulauan Bangka Belitung, dan Kapolda Banten. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Pejabat baru Kapolda Lampung Brigjen Pol Sudjarno (kanan) dan Pejabat lama Kapolda Lampung Brigjen Pol Ike Edwin (kiri) berfoto bersama seusai upacara serah terima jabatan Pati Mabes Polri di Rupatama Mabes Polri, Jakarta, Rabu (12/10/2016). Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian melantik enam pejabat Polri yaitu Kabaintelkam Pori, Kapolda Sumatera Utara, Kapolda Lampung, Kapolda Bengkulu, Kapolda Kepulauan Bangka Belitung, dan Kapolda Banten. TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)
BERITA REKOMENDASI

"Soal calon, ada mekanisme dan aturan, termasuk proses penjaringannya. DPP yang akan memutuskan. Yang pasti, kami akan mencalonkan kadernya dalam Pilkada Bandar Lampung," ungkap Wiyadi, Sabtu (3/8/2019).

"PDI Perjuangan punya banyak kader. Tapi itu keputusan DPP. Kami sekarang fokus dulu membangun koalisi. Sehingga ketika DPP bertanya, artinya kami sudah melakukan dan bekerja," sambung ketua DPRD Bandar Lampung ini.

Di lain pihak, DPD Partai Keadilan Sejahtera Bandar Lampung menawarkan empat kadernya untuk mendampingi Eva Dwiana, istri Wali Kota Herman HN, dalam Pilkada Bandar Lampung 2020.

Keempatnya adalah Ketua DPW PKS Lampung Ahmad Mufti Salim, Sekretaris Umum DPW PKS Lampung Ade Utami Ibnu, Ketua DPD PKS Bandar Lampung Aep Saripudin, dan Wakil Ketua DPD PKS Bandar Lampung Muchlas Ermanto Bastari.

Baca: Mengintip Aktivitas Eva Kusuma Sundari dan Fahri Hamzah Berbenah Siap Tinggalkan Gedung DPR RI

Sekretaris Umum DPD PKS Bandar Lampung Agus Djumadi menyampaikan tawaran empat kader itu seusai mengunjungi lokasi pondok pesantren yang terbakar di Jalan Purnawirawan, Kelurahan Gunung Terang, Kecamatan Langkapura, Bandar Lampung, Selasa (16/7/2019).


Berdasarkan penilaian PKS, Agus menjelaskan kepemimpinan Herman HN selama dua periode cukup berhasil.

Antara lain melalui pembangunan infrastruktur, kesehatan gratis, pengentasan anak putus sekolah melalui program bina lingkungan, serta program-program ekonomi yang berpihak kepada rakyat.

Halaman
1234
Sumber: Tribun Lampung
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas