Terjaring Razia di Stasiun Rawabuntu, Pelajar: Kami Cuma Mau Plesir ke Jakarta
Selama delapan jam menggelar razia, aparat Polsek Serpong sudah mencegah hampir 200 pelajar yang hendak berangkat ke Jakarta
Editor: Sanusi
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Jaisy Rahman Tohir
TRIBUNNEWS.COM, SERPONG - Selama delapan jam menggelar razia, aparat Polsek Serpong sudah mencegah hampir 200 pelajar yang hendak berangkat ke Jakarta untuk demonstrasi melalui Stasiun Rawabuntu, Serpong, Tangerang Selatan (Tangsel) Senin (30/9/2019).
Pantauan TribunJakarta.com, dari mulai pukul 12.00 - 14.30 WIB, aparat yang berjaga di gerbang stasiun, memeriksa anak-anak ataupun pemuda yang dicurigai hendak ke Jakarta.
Selain ciri seragam yang digunakan, polisi juga waspada terhadap anak-anak yang berjalan ramai-ramai.
Tak ada gerombolan anak-anak yang lolos dari razia aparat.
• Massa dari Berbagai Serikat Buruh Tak Diizinkan Mendekat ke Gedung DPR
"Kita Polsek Serpong berhasil melakukan penyekatan atau pencegahan hampir 200 siswa siswi yang berasal dari Tangerang Selatan dan Bogor," ujar kapolsek Serpong, Kompol Stephanus Luckyto, di Stasiun Rawa Buntu.
Para pelajar itu mengaku bergerak hanya karena ajakan via pesan sebaran di media sosial ataupun aplikasi pesan singkat.
"Setelah kami dalami keterangan siswa siswi ini mereka berinisiatif ke sini atas ajakan broadcast message melalui media sosial," jelasnya.
• Ratusan Pelajar dari Bogor Tak Jadi ke Gedung DPR Karena Dihalau Polisi: Kondisinya Darurat, Bang!
Setelah diamankan, para pelajar itu tertunduk dan tidak berani menatap ke aparat.
Saat ditanya, jawaban mereka lebih banyak berkilah, seperti hendak pergi ke rumah teman, main, ataupun plesir ke Jakarta.
Namun ada juga yang mengaku ingin ikut demo. Alasannya karena menyuarakan ketidakadilan.
"Solidaritas atas nama keadilan, mereka menyampaikan demikian," ujarnya.
Dari ratusan pelajar itu, sebagian dipulangkan, ada juga sebagian yang dibina di Polsek Serpong sementara.
"Kita sudah sampaikan lebih banyak mudharatnya dari pada manfaatnya," ujarnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.