Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cianjur Dilanda Hujan Disertai Angin Kencang, Pohon Tumbang Timpa Kendaraan

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun mengakibatkan sejumlah kendaraan yang sedang terparkir rusak tertimpa pohon

Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Cianjur Dilanda Hujan Disertai Angin Kencang, Pohon Tumbang Timpa Kendaraan
Kompas.com/Firman Taufiqurrahman
Sebuah kendaraaan yang terparkir di halaman Pendopo Bupati Cianjur rusak parah akibat tertimpa pohon besar saat terjadi hujan deras disertai angin kencang di kawasan perkotaan di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Kamis (17/10/2019) petang 

TRIBUNNEWS.COM, CIANJUR - Kawasan perkotaan di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, pada Kamis (17/10/2019) petang dilanda hujan deras disertai angin kencang.

Peristiwa alam itu mengakibatkan beberapa pohon tumbang.

Baca: Setiap Tahunnya Muka Tanah di Pademangan Turun 1,5 Cm, di Penjaringan Bisa 12 Cm

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun mengakibatkan sejumlah kendaraan yang sedang terparkir rusak tertimpa pohon.

Pantauan Kompas.com di beberapa tempat memperlihatkan sejumlah pohon kanan-kiri jalan berukuran kecil dan sedang tumbang dan sejumlah atap bangunan rumah dan perkantoran rusak.

Sekretaris BPBD Kabupaten Cianjur, Sugeng Supriyatno mengatakan, ada empat titik lokasi pohon tumbang akibat hujan badai tersebut.

“Untuk sementara yang terpantau baru di empat titik, di ruas Jalan Siliwangi dekat SDN Ibu Dewi, di lingkungan perkantoran BRI, di ruas jalan bypass, dekat kantor Kejaksaan, dan di lingkungan perkantoran Pemkab Cianjur ini,” tutur Sugeng, kepada Kompas.com, Kamis.

Selain merusak mobil dan beberapa sepeda motor, pohon tumbang juga merusak bangunan seperti yang terjadi di kompleks perkantoran Pemkab Cianjur dan di halaman kantor BRI.

Berita Rekomendasi

“Paling parah di sini (kantor Pemkab Cianjur) karena menimpa sebuah mobil yang kondisinya rusak parah dan beberapa sepeda motor. Atap bangunan kantin juga kena,” ujar dia.

Seorang petugas Satpol PP di lingkungan Pemkab Cianjur, Jenal Mutaqin (30) menyebutkan, pohon tumbang terjadi saat hujan deras melanda.

“Awalnya hujan biasa, namun tiba-tiba datang angin kencang dan langsung saja merobohkan pohon yang ada di belakang pos jaga. Saya sendiri saat itu sedang ada di dalam karena sedang tugas piket,” kata dia.

Baca: Perintahkan Anak Lakukan Penyerangan, Penusuk Wiranto akan Dihukum Lebih Berat

Jenal pun bergegas keluar untuk melihat situasi dan mendapati dua pohon besar yang ada di dalam kompleks pendopo bupati itu telah tumbang.

“Satunya lagi pohon pinus yang ada di dekat bangunan Pendopo, tumbang juga sampai tercerabut akarnya,” ucap dia.

Penulis : Kontributor Cianjur, Firman Taufiqurrahman

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul: Hujan Badai Landa Cianjur, Pohon Tumbang Timpa Kendaraan

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas