Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pipa di Tol Padalarang Terbakar, Pertamina: Pasokan BBM di Bandung dan Sekitarnya Aman

Menurut Dewi Sri, aliran BBM di pipa tersebut sementara sudah dihentikan dan Pertamina saat ini fokus pada pemadaman

Penulis: Ria anatasia
Editor: Sanusi
zoom-in Pipa di Tol Padalarang Terbakar, Pertamina: Pasokan BBM di Bandung dan Sekitarnya Aman
Tangkap layar Kompas TV
Kebakaran pipa Pertamina di Cimahi, Jawa Barat, Selasa (22/10/2019). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kebakaran terjadi tak jauh dari Tol Purbaleunyi, di Cimahi Selatan, Jawa Barat, Selasa (22/10/2019).

"Kejadian tersebut terjadi pada pipa yang tengah menyalurkan BBM jenis Pertamina Dex dari Terminal Ujung Berung Ke Padalarang, tepatnya di pinggir jalan tol Padalarang-Buah Batu KM 130," ujar Unit Manager Communication & CSR PT Pertamina MOR III Dewi Sri Utami, dalam keterangan tertulis, Selasa (22/10/2019).

Menurut Dewi Sri, aliran BBM di pipa tersebut sementara sudah dihentikan dan Pertamina saat ini fokus pada pemadaman dan berkoordinasi dengan dinas pemadam kebakaran setempat.

Pertamina memastikan pasokan BBM di Bandung dan sekitarnya aman.

Untuk penyebab kebakaran saat ini masih dalam tahap investigasi. Kami meminta maaf atas ketidaknyamaman dari dampak kebakaran ini.

Sebelumnya, dilansir dari siaran langsung Kompas TV, penyebab kebakaran diduga akibat proyek pengeboran PT Kereta Cepat Indonesia China yang mengenai pipa Pertamina.

Baca: Kronologi Kebakaran Pipa Pertamina di Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung di Cimahi, 1 Korban Tewas

Baca: Petugas Damkar Masih Mencari Titik Api Kebakaran Pipa Pertamina, Diduga di Gorong-Gorong

"Pihak kepolisian membenarkan bahwa kebakaran yang terjadi di kawasan Cimahi adalah pipa minyak pertamina yang terkena proyek kereta cepat ini," kata Jurnalis Kompas TV Ahmad Fadlilah, Selasa (22/10/2019).

Berita Rekomendasi

Dalam kejadian ini, seorang operator crane di lokasi proyek tewas. Korban telah dievakuasi dari lokasi kejadian.

20 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api. Lokasi kebakaran berada di area persawahan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas