Ibu yang Masukkan Bayinya ke Mesin Cuci Akui Pacar Tak Tanggung Jawab, Tutupi Kehamilan Pakai Korset
utina, awalnya saat pertama bekerja sebagai baby sitter di keluarga Ferdyan Azhar, dirinya mengaku tidak tahu bahwa sedang hamil.
Penulis: garudea prabawati
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Seorang ibu bernama Sutina yang tega masukkan bayinya di mesin cuci hingga tewas mengaku menutupi kehamilannya dengan menggunakan korset.
Sutina menutupi kehamilannya dengan korset lantaran malu, sang calon bayi adalah hasil hubungan gelap.
Sutina pun mengakui kehamilannya tersebut merupakan hasil hubungan dengan pacarnya, Andi.
Tak Tahu Kalau Hamil
Berdasarkan keterangannya, Sutina menjadi baby sitter di keluarga Ferdyta Azhar, Jalan Telaga, Kelurahan 30 Ilir, Kecamatan Ilir Barat I, Palembang.
Dilansir melalui Tribun Sumsel, Sutina melahirkan bayinya di rumah majikannya Kelurahan 30 Ilir, Kecamatan Ilir Barat (IB) I, Palembang, Sumatera Selatan pada Senin (4/11/2019) lalu, dan di hari itu juga dirinya gelap mata memasukkan bayinya ke dalam mesin cuci.
Dikatakan Sutina, awalnya saat pertama bekerja sebagai baby sitter di keluarga Ferdyan Azhar, dirinya mengaku tidak tahu bahwa sedang hamil.
Dia baru sadar ada bayi di dalam perutnya setelah dua bulan bekerja. Tepatnya saat dia merasa ada sesuatu yang bergerak di perutnya.
"Saya kerja hampir 6 bulan. Melamar kerja sendiri karena dapat info dari teman. Saat itu saya tidak tahu kalau sedang hamil," ujar Sutina yang mengaku tidak tahu berapa bulan umur kandungannya saat kehamilan itu pertama kali diketahuinya.
Sang pacar tak mau tanggung jawab, dan tutupi kehamilannya dengan korset
Setelah sadar bahwa dirinya hamil, Sutina lantas meminta pertanggungjawaban ke Andi, pacarnya.
Namun Andi malah menghilang tanpa jejak.
Merasa takut kehamilannya diketahui, selama bekerja Sutina sama sekali tidak pernah menceritakan kehamilannya pada siapapun.
Perutnya yang membesar ditutupi dengan korset agar tidak diketahui penghuninya rumah.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.