Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Aiptu P Tembak Aipda NS Kemudian Tembak Rahang Sendiri

Peristiwa polisi menembak polisi terjadi lagi. Kali ini insiden memalukan tersebut terjadi Donggala Sulawesi Tengah.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Aiptu P Tembak Aipda NS Kemudian Tembak Rahang Sendiri
IST
ilustrasi tembak pistol 

TRIBUNNEWS.COM, DONGGALA - Peristiwa polisi tembak polisi terjadi lagi. Kali ini insiden memalukan tersebut terjadi Donggala Sulawesi Tengah.

Usai terlibat adu mulut, Aiptu Purwanto (P) nekat menembak rekannya sendiri, Aipda Nabud Salama (NS), pada hari Jumat (8/11/2019), di Polsek Sirenja, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah.

Aiptu Purwanto selaku Kanit Sabhara Polsek Sirenja, dan Aipda Nabud Salama selaku KSPKT 1 Polsek Sirenja.

Berdasar keterangan yang dihimpun, peristiwa nahas itu terjadi pada pukul 09.30 WIB.

Saat itu, Aiptu P yang tengah membersihkan senjata di Polsek Sirenja sempat adu mulut dengan Aipda NS.

"Tiba-tiba P menembakan senjata apinya ke arah NS hingga mengenai rahang.

Karena panik P kemudian menembak dirinya sendiri," kata Kabid Humas Polda Sulteng AKBP Didik Supranoto.

BERITA REKOMENDASI

Usai kejadian tersebut, dua anggota polisi dari Polsek Sirenja segera dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Sulawesi Tengah.

Polisi pun masih mendalami penyebab pasti kejadian itu.

Seperti dilansir dari Tribunnews (grup Surya.co.id), polisi telah melakukan olah tempat kejadian perkara.

Tembakan ternyata juga memantul di sejumlah bagian dinding di dalam ruangan Polsek Sirenja.

"Untuk kronologinya ini lagi pendalaman, yang jelas ada anggota 2 kena peluru, senjatanya V2, tentang kejadiannya seperti apa, lagi pendalaman," kata Kapolda Sulteng Lukman Wahyu Harianto, saat menjenguk keduanya di RS Bhayangkara Palu, Jumat siang.


Pelaku Polisi Tembak Polisi Terancam Hukuman Mati

Dalam kasus lain, Brigadir Rangga Tianto terancam hukuman mati setelah tega menembak rekan seprofesinya Bripka Rachmat Effendi di ruang SPK Polsek Cimanggis, Kamis (25/7/2019) lalu.

Halaman
12
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas