Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Saat di Ambulans Desak Tiara Masih Sempat Bercanda, Penyebab Kematiannya Masih Misterius

Penyebab kematian Tiara masih misterius. Dokter telah mengambil sampel darah untuk penelitian di Universitas Udayana Denpasar

Editor: Sinatrya Tyas Puspita
zoom-in Saat di Ambulans Desak Tiara Masih Sempat Bercanda, Penyebab Kematiannya Masih Misterius
Kolase TribunStyle
Desak Putu Tiara meninggal dunia 

Saat di Ambulans Desak Tiara Masih Sempat Bercanda, Penyebab Kematiannya Masih Misterius

TRIBUN-BALI.COM, SINGARAJA - Penyebab kematian Tiara masih misterius. Dokter telah mengambil sampel darah untuk penelitian di Universitas Udayana Denpasar.

Rencananya, jenazah Tiara dikremasi di Setra Kelurahan Penarukan, Rabu (13/11/2019).

SUASANA duka menyelimuti kediaman Desak Putu Tiara (17) di Banjar Satria, Kelurahan Penarukan, Kabupaten Buleleng, Kamis (7/11/2019).

Anggota Paskibraka yang bertugas membawa baki saat penurunan bendera 17 Agustus 2019 di Taman Kota Singaraja itu meninggal dunia lantaran terserang penyakit misterius.

Tiara menghembuskan napas terakhir di ruang ICU RS Kertha Usada, Rabu (6/11/2019) sore.

Kepergian anak tunggal dari pasangan Dewa Gede Sugiarta dan Jro Nyoman Tri Veni ini membuat seluruh keluarga terpukul.

Berita Rekomendasi

Sebab kepergian Tiara begitu cepat dan keluhan yang dirasakan saat itu hanyalah deman dan sakit kepala.

Sang Ayah, Dewa Gede Sugiarta saat ditemui di rumah duka menuturkan, demam dan sakit kepala itu mulai dikeluhkan Tiara sekitar seminggu yang lalu.

Pada Senin (28/10/2019), siswi SMA Negeri 3 Singaraja ini mengeluh tidak enak badan. Kepalanya sakit dan badan terasa panas. Ia pun meminta izin kepada guru untuk pulang lebih dulu ke rumah.

Karena sakit yang dialami Tiara dinilai biasa-biasa saja, Sugiarta membawa sang buah hati berobat ke dokter praktik.

BACA SELENGKAPNYA >>>>>>>>>>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas