Hasil Olah TKP Bom Bunuh Diri di Mapolrestabes Medan, Polisi Ungkap Bahan Bom dan Identitas Pelaku
Polisi mengungkapkan identitas pelaku bom bunuh diri di Mapolrestabes Medan, dan ungkap jenis bahan bom yang digunakan.
Penulis: Nuryanti
Editor: Garudea Prabawati
5. Tombol switch on/off
Dedi mengungkapkan, polisi juga menemukan potongan-potongan tubuh yang akan diidentifikasi dan digunakan untuk mengecek DNA pelaku.
Hasil dari tes DNA tersebut untuk menguatkan dari hasil tes sidik jari yang sudah dilakukan.
"Nantinya, DNA dari pelaku akan dicocokkan dengan kedua orangtua pelaku," ujar Dedi.
Polisi juga memperlihatkan wajah dari pelaku yang diketahui dari rekonstruksi wajah dan data dari dukcapil.
"Ini adalah wajah pelaku yang diketahui dari rekonstruksi wajah yang ada di TKP, dan atas kerjasama dengan dukcapil," kata Dedi.
Baca: Tanggapi Dugaan Bom Bunuh Diri di Medan, Mahfud MD Minta Masyarakat Agar Tak Nyinyir
Menurutnya, hasil kerja sama dengan dukcapil tersebut terhubung dengan peralatan yang dimiliki oleh inafis.
Ia menambahkan, polisi juga akan memeriksa CCTV detik-detik meledaknya bom bunuh diri di Mapolrestabes Medan.
Dedi juga meminta doa dari masyarakat untuk pengungkapan kasus bom bunuh diri ini.
Dirinya mewakili pihak kepolisian mengaku akan segera mengungkapkan kasus ini.
"Dalam hal ini polisi bersama densus 88 akan segera mengungkapkan seluruh rangkaian kasus ini," ungkapnya.
Sebelumnya diketahui bahwa ledakan bom bunuh diri itu terjadi pukul 08.45 WIB di Mapolrestabes Medan.
Kejadian bom bunuh diri di Mapolrestabes Medan itu juga mengakibatkan empat kendaraan rusak.
"Kerusakan yang ditimbulkan dari ledakan bom tersebut adalah tiga kendaraan dinas, dan satu kendaraan pribadi," kata Dedi melihat tayangan YouTube KOMPASTV.