Awal Oknum Polisi Selingkuh: Rampas HP Istri, Ada Nama 'Komandan' Foto Mesra di Hotel
Inilah Kronologi Skandal Oknum Aparat Seragam Cokelat Kepergok, Foto di Hotel, Chat Mesra 'Komandan'
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNAMBON.COM - Petualangan cinta Ipda GT, perwira polisi di Surabaya harus berakhir.
Perwira polisi yang berdinas di Dalmas Sat Sabhara Polrestabes Surabaya itu kini menunggu sanksi dari institusi akibat skandal perselingkuhannya.
Ipda G diduga berselingkuh dengan dua wanita sekaligus.
Berikut petualangan cinta Ipda GT yang kini ditangani Polrestabes Surabaya.
• Diet Ala Dewi Hughes, Sebulan Turun 11 Kg, Total Turun 90 Kg, Apa Rahasianya?
1. Tiduri Penjual Ayam Geprek
Perselingkuhan Ipda GT dengan penjual ayam geprek berinisial SH (39) diungkap W (40), suami SH.
Kepada Surya.co.id, W suami SH yang diduga berselingkuh dengan Ipda GT menyimpan buki chat dan foto mesra istrinya dengan perwira polisi di sebuah hotel.
"Saya rampas handpone istri saya, disitu ternyata banyak chat dengan Ipda GT. Di HP namanya komandan. Mulai chat mesra hingga menjurus ke hal yang tak senonoh," beber W saat ditemui Surya, Rabu (13/11/2019) malam.
Awal mula kecurigaan W ketika sang istri berubah.
SH yang sehari-hari berjualan ayam geprek di wilayah Manyar Surabaya kerap pulang malam.
• Kebutuhan Seksual Tak Terpenuhi, Pengungsi Gempa Ambon Minta Dibangunkan Bilik Asmara
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.